Langsa : Trik News.co – Kodim 0104/Atim selama tiga hari kedepan dari sejak Senin tanggal 20 s/d 22 Juni 2022 akan menyelenggarakan Piala Kasad Liga Santri PSSI 2022 secara gratis.
Kegiatan ini rencananya akan berlangsung di Stadion Lapangan Bola Kaki Kota Langsa Gampong PB Seulemak Kecamatan Langsa Baro, demikian Danramil 22/Lgsb melalui Babinsa Gampong Simpang Lhee KOPTU Yudi Purnomo kepada media ini, Sabtu (18/6).
Dikatakan Yudi, “Kami Babinsa mengharapkan kepada masyarakat diwilayah tugas kami desa binaan, sebut dia, agar menyempatkan diri hadir guna menyaksikan jalannya acara Piala Kasad Liga Santri PSSI Tahun 2022 di Stadion Langsa yang diadakan oleh Kodim 0104/Atim, acara ini gratis untuk umum, sebut KOPTU Yudi Purnomo mengajak warga desa diwilayah binaannya.
Dijelaskan KOPTU Yudi Purnomo, Piala Kasad Liga Santri PSSI tahun ini mengusung tema, “Dari Pesantren Kita Bawa Garuda Terbang Tinggi”. Adapun kegiatan ini akan dilangsungkan pada hari Senin tanggal 20 Juni 2022 pukul: 15.15 WIB s/d selesai.
Kemudian berlanjut pada hari Selasa tanggal 21 Juni 2022 yang akan dimulai pada pukul 08.00 s/d 11.00 WIB dan 16.00 WIB s/d selesai, Tempat Stadion Kota Langsa, pungkas KOPTU Yudi Purnomo Babinsa Gampong Simpang Lhee Kecamatan Langsa Barat Pemko Langsa. (Boy)