Jakarta, Triknews.co -Jalur kawasan Jalan Pemakaman TPU Tegal Alur Unit Kristen seakan terbengkalai dibiarkan begitu saja tanpa tersentuh perbaikan dari pemerintah setempat pada sabtu (12maret 2022).
Padahal kerusakan jalan tersebut tergolong sangat parah jika ditinjau dari banyaknya titik jalan berlubang bagi para pengubur dan penziarah ke pemakaman tersebut.
Banyak warga yang mengeluh terkait kondisi rusaknya jalan raya yang menjadi akses bagi para pengunjung.
Basori (34) pengemudi mobil ambulan setiap kali melewati jalan TPU Tegal alur Unit Kristen di jalan penuh dengan lubang dan rusak itu. “Inginnya supaya segera jalannya diperbaiki agar para pengiring zenaja dan pengantar zenajah nyaman untuk melintasnya,” tuturnya.
Ditempat terpisah awak media Triknews.co juga meminta keterangan dari penziarah beliau mengatakan Menurut dia, karena rusaknya jalan ditempat pemakaman umum (TPU) Tegal alur Unit Kristen sepeda motor matic miliknya mengalmi penurunan fungsi meredam getaran lantaran saking seringnya terkena lubang jalan. Ia harus mengeluarkan biaya lebih akibat kerusakan jalan tersebut.
“Kami juga bayar pajak seharusnya jalannya bisa secepatnya diperbaiki, kerusakan jalan itu telah terjadi dalam kurun waktu sekitar satu tahun lebih. Namun tidak ada inisiatif dari instansi setempat untuk dilakukan perbaikan jalan.” Ujarnya. (Ranto, SE)