Sanana, Triknews.co – Serda Rusman Soamole selaku Babinsa di Desa Waiboga, Koramil 03/Sanana-Kodim 1510/Sula, melaksanakan pendampingan sekaligus pengamanan penyerahan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLTDD ) Tahap Ke-IV tahun 2021.
Hal ini disampaikan Babinsa Waiboga, Serda Rusman Soamole kepada Triknews.co, Jumat (26/11). Mengatakan bahwa Kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai yang bersumber dari Dana Desa (BLT DD) berlangsung di Kantor Desa Waiboga pagi tadi.
“BLT yang di bagikan kepada warga adalah BLT Tahap Ke-IV sebesar Rp. 300.000 per Kepala Keluarga,” ucap Babimsa Waiboga, Serda Rusman Soamole kepada Triknews.co
Selain itu, Rusman Soamole mengatakan, Setiap Pemerima BLT DD yang datang dari rumahnya masing-masing tetap mematuhi protokol kesehatan. “Jau sebelumnya suda di himbaukan kepada warga penerima BLT DD tetap mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19,” terangnya.
Kata Babinsa Waiboga, turut hadir dalam penyaluran BLT DD Tahap IV tahun 2021, yakni Kepala Desa, Bendahara, serata Prangkatnya, BPD, Babinsa dan Peserta Penerima Manfaat BLT DD.
Dirinya berharap kepada perima manfaat Bantuan Langsung Tunai yang bersumber dari Dana Desa (BLT DD), ini bisa dimanfaatkan secara baik dan dapat digunakan dengan hal-hal yang positif.
“Saya berharap kepada warga yang baru saja menerima manfaat BLT, agar bisa memanfaatkan secara baik di masa pandemi Covid 19. Dan saya berharap agar dananya dapat digunakan dengan hal-hal yang positif.” Harap Babinsa Waiboga, Serda Rusman Soamole. *(R)*