BerandaDaerahBabinsa Waiipa, Bersama Warga Melaksanakan Baksos Lingkungan

Babinsa Waiipa, Bersama Warga Melaksanakan Baksos Lingkungan

Author

Date

Category

Sanana Malut, Triknews.co – Babinsa Koramil 03/Sanana-Kodim 1510/Sula, Serma Arsad Embisa yang di tugaskan sebagai Babinsa di Desa Waiipa, Kecamatan Sanana, Kabupaten Kepulauan Sula, Maluku Utara, pagi tadi bersama warga melaksanakan bakti sosial.

Hal ini disampaikan Babinsa Waiipa, Serma Arsad Embisa kepada Triknews.co, menyampaikan bahwa kegiatan kerja bakti ini sebagai wujud kebersamaan dan keakraban antara babinsa dan masyarakat.

“Dengan kerja bakti akan menumbuhkan kebersamaan antar warga serta untuk menumbuhkan kembali semangat gotong royong”, ujar Binsa Waiipa, Arsad Embisa kepada media.

Selain pelaksanaan Kerja Bakti pembersian lingkungan, Arsad Embisa juga menyampaikan arahan untuk selalu memakai masker dan ikuti protokol kesehatan kepada warga sebagai langkah untuk mencegah penyebaran virus Covid-19 di wilayah binaannya.

“Alhamdulilah, dengan senang hati dan semangat bersama-sama dengan warga untuk bergotong royong, bahu membahu dalam pembersihan lingkungan. Ini merupakan cerminan budaya masyarakat Indonesia, juga banyak manfaatnya, pekerjaan jadi ringan, cepat dan indah dilihat, sifat gotong royong ini harus terus dilakukan, karena merupakan budaya asli dari bangsa Indonesia.” terang Babinsa Waiipa, Serma Arsad Embisa. *(R)*

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent comments

- Advertisement -spot_img