Lampung Selatan l TrikNews.Co —– Coca-Cola Europacific Partners Indonesia (CCEP Indonesia) turut berpartisipasi dalam program vaksinasi Gotong Royong yang diinisiasi Pemerintah Provinsi Lampung. Dalam pelaksanaannya CCEP Indonesia juga bekerja sama dengan Kadin Lampung, DPP Apindo Lampung, Lampung Investment Tourism Board (LITB) Bio Farma dan Rumah Sakit Hermina Lampung.Selasa (30/8/21)
Sekitar 120 karyawan dan anggota keluarga CCEP Indonesia yang bekerja di Wilayah Lampung telah menerima program vaksinasi di Pabrik CCEP Indonesia – Lampung yang berlokasi di Jl.Ir. Sutami KM 13,5 Tanjung Bintang Lampung Selatan. Program Vaksin Gotong Royong melibatkan 7 tenaga medis dari Rumah Sakit Hermina Lampung.
Sebagai perusahaan yang memprioritaskan keselamatan dan kesehatan karyawannya, CCEP Indonesia berkomitmen untuk memastikan bahwa tiap karyawan memiliki akses terhadap vaksin secara aman. CCEP Indonesia juga terus berjuang untuk menjadi inspirasi bagi industri dan komunitas di sekitar dalam mendukung implementasi dan percepatan program vaksinasi dari pemerintah dan menciptakan kekebalan kelompok (herd immunity).
Kegiatan vaksin Gotong Royong bagi karyawan CCEP Indonesia ini merupakan lanjutan dari kegiatan yang sebelumnya dilaksanakan CCEP Indonesia dalam Gerai Vaksin TNI Polri untuk melayani kebutuhan vaksin 500 masyarakat yang terdiri dari penggerak ekonomi UMKM, Forum Pendidik Sukanegara dan warga sekitar pabrik.
Program vaksinasi Gotong Royong bagi karyawan CCEP Indonesia yang diawali dari Lampung untuk regional Sumatera akan dilanjutkan dibeberapa kota lainnya a.l, Palembang, Bengkulu, Bangka Belitung, Jambi, Riau, Padang, Medan, Aceh dan Batam. Pelaksanaan Vaksinasi Gotong Royong di Pabrik Coca-Cola Europacific Partners Indonesia – Lampung Selasa, 3 Agustus 2021 berjalan dengan baik dan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat dibawah pengawasan tim gugus tugas.
Hadir meninjau pelaksanaan jalannya Vaksinasi Gotong Royong, Sekda Provinsi Lampung Ir. Fahrizal Darminto didampingi Kadis Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Lampung Agus Nompitu, Kadis Penanaman Modal dan PTSP Provinsi Lampung Yudhi, Kadis Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Lampung Elvira Umihani, Kadin Provinsi Lampung Herry Dian, Ketua Umum DPP APINDO Lampung Arry Meizary dan Direktur Lampung Investment Tourism Board Valentina Yuliana.
Dalam sambutan diskusinya Sekda Provinsi Lampung Ir. Fahrizal Darminto menyampaikan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengapresiasi dan mendukung pelaksanaan vaksin Covid-19 Gotong Royong yang dilaksanakan oleh Coca Cola Europacific Partners (CCEP) Indonesia Lampung sebagai upaya percepatan pelaksanaan vaksinasi. Gubernur berharap hal ini menjadi pendorong bagi dunia usaha dan industri lainnya untuk mendukung pelaksanaan vaksinasi di Provinsi Lampung.
Sekdaprov Fahrizal Darminto menjelaskan bahwa pelaksanaan vaksinasi gotong royong ini merupakan upaya pencegahan kita dalam penanganan Covid-19 perlu upaya bersama membangun kolaborasi diantara semua pemangku kepentingan di provinsi Lampung. “Mari bersama-sama kita mendukung pelaksanaan vaksinasi ini. Semua elemen masyarakat harus mengambil peran dalam melakukan penanganan Covid-19,” ujar Fahrizal.
Sejak 2020, CCEP Indonesia juga telah berperan aktif dalam mendukung kebutuhan masyarakat untuk menangani pandemi COVID-19, termasuk: penyebaran donasi produk kepada tenaga kesehatan sebagai garda terdepan, melaksanakan program pelatihan menjaga keamanan dan kebersihan selama new normal kepada usaha-usaha kecil untuk meningkatkan semangat mereka dalam menjalankan kembali kegiatan di toko, serta menyerahkan donasi sebesar 10 miliar Rupiah kepada Palang Merah Indonesia untuk mendukung segala upayanya dalam membantu tenaga kesehatan dan masyarakat luas mengatasi penyebaran COVID-19.(surya stm)