Langsa l TrNews.Co l— Langsa merupakan salah satu Kota dimana dalam perjalanan kemajuannya termasuk dalam kategori Kota yang sangat cepat perkembangan dari segala segi baik pembangunan maupun hal lain di bidang jasa.
Langsa di ibaratkan bak Kota mungil diujung timur Aceh dengan penampilan khasnya yang tampil beda dari Kota lainnya, Pemko Langsa memiliki 5 (lima) Kecamatan yaitu Kec. Langsa Baro, Kec. Langsa Lama, Kec. Langsa Barat, Kec. Langsa Kota, dan terakhir Kec. Langsa Timur.
Dari lima Kecamatan tersebut, Kota Langsa memiliki sebanyak 66 gampong (desa), sementara jumlah penduduk di masing masing tempat/gampong tentulah mempunyai jumlah yang berbeda-beda, artinya ada yang jumlah penduduknya ribuan, dan ada gampong yang jumlah penduduknya hanya ratusan orang saja.
Dari hasil pantauan dan penelusuran yang dilakukan Wartawan media trik news.co , ke 5 (lima) wilayah Kecamatan di Pemko Langsa, mendapati ada dua gampong (desa) di Kecamatan Langsa Timur yang jumlah penduduknya sangat minim dibandingkan 64 gampong lainnya di Pemko Langsa yakni hanya puluhan jiwa, sementara jumlah besaran anggaran Dana Desa yang dikucurkan Pemerintah tidak jauh berbeda dengan gampong (desa) yang jumlah penduduknya padat.
Adapun dua gampong (desa) yang akan ditelusuri dan menjadi sorotan adalah Gampong (desa) Bukit Rata, dan Gampong Simpang Wie, yang berada dalam wilayah Kecamatan Langsa Timur, untuk mengetahui lebih lanjut kemana saja di alokasikan dana desa di dua gampong ini, tunggu paparan hasil penulusuran berikutnya. (Boy)