BerandaUncategorizedAda Dua Nama Muncul Calon Wakil Walikota Binjai Mendampingi Drs.H.Amir Hamjah MAP...

Ada Dua Nama Muncul Calon Wakil Walikota Binjai Mendampingi Drs.H.Amir Hamjah MAP Sebagai Walikota Binjai

Author

Date

Category

Triek News co, Binjai -Pasca meninggalnya H Juliadi selaku Walikota Binjai terpilih hasil Pilkada 2020 lalu, sesuai dengan peraturan perundang-undangan maka kursi orang nomor satu itu akan diduduki oleh Wakil nya, yaitu Drs. H Amir Hamzah untuk periode 2021 hingga 2024 mendatang.

Lantas siapakah yang akan menjadi Wakil Walikota Binjai mendampingi Amir Hamzah ?? Berbagai spekulasipun muncul di tengah masyarakat, dari partai apa dan bagaimana mekanisme nya, hingga siapakah sosok Wakil Walikota nya.

Dalam UU nomor 10 tahun 2016 pasal 176 ayat (1) disebutkan bahwa pengisian jabatan Wakil Walikota akan dilakukan mekanisme pemilihan oleh DPRD setempat berdasarkan usulan dari partai politik pengusung.

Mengacu perundang-undangan tersebut, maka yang berhak untuk mengusulkan calon Wakil Walikota Binjai adalah Golkar, Demokrat, dan PPP selaku partai yang mengusung pasangan Alm Juliadi dan Amir.

Sebagai salah satu partai pengusung, Golkar telah mempersiapkan dua calon Wakil Walikota yang akan mendampingi kepemimpinan Amir Hamzah. Usulan itu telah mendapat restu dari Demokrat dan PPP.

Keduanya merupakan kader yang berdomisili di luar Kota Binjai, melainkan dari Kota Medan dan Kabupaten Langkat.

Ketua Golkar Kota Binjai, H Noor Sri Syah menyebut Riski Yunanda Sitepu sebagai salah satu dari kedua calon yang akan diusulkan untuk mengisi kursi kosong itu.

“Ada dua nama, Rizki Yunanda dan satu nama lagi berasal dari Medan yang saat ini kita belum ketahui siapa, sebab itu merupakan kewenangan dari DPD Golkar Sumut, namun dalam waktu dekat kita pasti umumkan,” ucap Kires sapaan akrabnya. Selasa (16/3).Siang

Diketahui Rizky Yunanda sendiri merupakan kader Partai Golkar yang kini tengah mengemban amanah sebagai anggota Legislatif Sumut. Politisi muda ini juga merupakan anak kandung mantan Bupati Langkat Periode 2014-2019 yakni H Ngogesa Sitepu. (Jun)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent comments

- Advertisement -spot_img