LUBUKLINGGAU – TrikNews.co- Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Sumatera Selatan melantik dan mengukuhkan Pengurus KONI Lubuklinggau masa Bhakti 2021-2025 di Balrom Hotel Dewinda, Minggu (28/2/2021).
Walikota Lubuklinggau H SN Prana Putra Sohe dalam sambutan mengatakan ” pada prinsipnya harus banyak orang yang datang ke Kota Lubuklingau karena kita tidak punya SDA, Kota tidak punya apa apa. Sesuai taklqn Kota Lubuklinggau “Ayo Ngelong ke Lubuklinggau”.
Orang berkunjung ke Kota Lubuklinghau bukan hanya untuk wisata saja akan tetapi bagaimana kita mengisi slogan tersebut dengan kegiatan-kegiatan di Lubuklinggau baik yang bersifat nasional maupun internasional. Itulah makna ayo ngelong ke Lubuklinggau, ucapnya.
Lanjut, Walikota juga berharap kepada ketua KONI Provinsi agar pekan olahraga ke depan di adakan di Kota Lubuklinggau dan kita akan suport, tegas walikota.
Ketua Umum Ketua KONI Provinsi Sumatera Selatan Hendri Zainudin mengatakan “sangat berkesan bahwa pengurus KONI Lubuklinggau penuh semangat dan termasuk KONI terbesar di Sumsel.
Beliau sangat optimis bahwa Walikota Lubuklinggau pasti suppot terhadap KONI Lubuklinggau yabg baru dilantik. Dia berharap KONI Lubuklinggau bisa meraih 36 medali emas, beliau juga ingin KONI setelah di lantik agar segera melakukan konsolidasi seluruh pencap, semoga atlit PON nanti banyak berasal dari Kota Lubuklinggau, ucapnya.
Ketua KONI Lubuklinggau Bambang Rubianto menyampaikan ” Semua Pengurus KONI Lubuklinggau yang baru dilantik mari kita bersatu padu bekerja sama menyatukan misi untuk membawa nama harum Kota Lubuklinggau yang kita cintai, ungkapnya.
Pelantikan ini dihadiri oleh Pengurus KONI Sumsel, Walikota Lubuklinggau H SN Prana Putra Sohe, Sekretaris Dispora Muhammad Zum, Anggota DPRD Kota Lubuklinggau Yaudi, Hambali, Jajaran Forkopimda Lubuklinggau, serta jajaran Pengurus KONI Lubuklinggau, Pengurus Provinsi cabang Olah Raga se-kota Lubuklinggau, atlet serta tamu undangan lainnya (SP).