Medan, (TrikNews.co) –
Ditinggalkan oleh seseorang yang kita kenal bukan pengalaman baik untuk dirasakan. Terlebih ketika ditinggalkan oleh orang yang sangat kita sayangi. Siapa pun pasti akan merasa sangat terluka, sekalipun ia pergi ke tempat yang lebih baik.
Saat seseorang sedang berduka cita, sudah sepatutnya kita memberikan ucapan yang menunjukkan perasaan belasungkawa padanya dan keluarga yang ditinggalkan.
Dengan adanya kata-kata ucapan belasungkawa dari orang lain, bisa membantu menenangkan dan mengurangi kesedihan yang dirasakan.
Saat dalam kondisi tersebut tentunya seseorang atau keluarga membutuhkan orang terdekat.
Hal ini terbukti dengan datang nya Kakak beserta keluarga berkumpul untuk memberikan penghiburan kepada keluarga adik yang sedang berduka yang ditinggal suami tercinta sebagai bentuk rasa empati agar lebih kuat dan tenang menghadapinya, Jumat (8/1/2021) siang.
Sementara itu salah seorang anak/cucu dari keluarga Pomparan Op Ramot Sitanggang Liat Roy Pardamean Malau, S.Sn mengatakan, bukan karena harta, tahta, dan jabatan, tapi karena kerukunan yang tercipta yang sumbernya dari Tuhan sehingga hati kita semua pomparan Op. Ramot berlimpah kasih, damai sejahtera, sukacita, kesabaran, kemurahan kelemah lembutan, kebaikan, kesetiaan dan sama2 menguasai diri untuk tujuan yang luhur.
“Tuhan ma na mangaramoti hita saluhutna. Sai las rohakku semua mamakku ini berkumpul. Sehat-sehatlah kita semua pomparan Op. Ramot. Doakan terus kami anak-anakmu dan pahompumu yang ada di Medan maupun diperantauan, semoga di lain kesempatan kita dapat berkumpul di moment indah dan berbahagia”, ucapnya. (DM)