Langsa,TrikNews.Co – Gampong Sidorejo Kec. Langsa Lama, Kota Langsa memberikan santunan kepada 60 anak yatim piatu, Kegiatan ini dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad. SAW Tahun 1441 H /2019 M.
“Santunan itu diberikan kepada 60 anak yatim-piatu berupa uang bernilai Rp. 125.000, ( Seratus Dua Puluh Lima Ribu Rupiah ) mulai dari tingkat SD, SMP, dan SMA yang diselenggarakan dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW,” atas berkat swadaya masyarakat Gampong setempat, Ujar Geuchik Sidorejo Tgk. Salahuddin, Selasa ( 22/12/19).
Tgk. Salahuddin menjelaskan, pemberian santunan ini rutin dilakukan. Tidak hanya pada kesempatan memperingati Maulid Nabi saja, melainkan dilakukan pada setiap kesempatan perayaan hari besar Agama Islam.
“Kegiatan pemberian santunan ini adalah upaya mewujudkan kepedulian sosial kepada warga masyarakat untuk sedikit berbagi kebahagian di hari lahirnya Nabi Muhammad,” terangnya.
Ditambahkan acara Kenduri Maulid Nabi Muhammad.SAW, anggaran yang di peruntuhkan dari dana PHBI tahun 2019 yang di ambil dari ADD. juga mengundang sebanyak 25 Intansi baik dari pemerintah, Swasta, Dayah dan Geuchik dalam wilayah Pemko Langsa. Dan berupa kenduri yang kita sajikan kepada semua tamu undangan yang hadir semua hasil swadaya masyarakat Gampong Sidorejo.
Geuchik Gampong Sidorejo Tgk. Salahuddin mengucapkan Terimakasih kepada seluruh panitia, pemuda, masyarakat dan seluruh undangan yang telah hadir mensukseskan acara ini sehingga berjalan dengan baik dan sukses, Tutur Tgk. Salahuddin Geuchik Gampong Sidorejo.
Amatan TrikNews.Co, acara maulid tersebut sangat meriah dihiasi dengan bergemanya selawat kepada Nabi Muhammad. SAW yang di bawakan oleh grup yang ternama yang ada di Kota Langsa, dan antusias masyarakat yang hadir di acara Maulid ribuan memadati halaman mesjid Quba tempat acara berlangsung, dan malam harinya di lanjutkan dengan dakwah islamiah yang akan di sampaikan oleh Ustdz.Irvan Mansur ( Ustdz. Rahul) berasal dari Sumatra Utara ( Medan ). ( DANTON )