Jakarta, Trik News.co-Jelang akhir jabatannya sebagai Bupati Kepulauan Meranti, Irwan Nasir mendapat pengakuan sebagai salah satu tokoh muslim berpengaruh di Indonesia. Dia pun dianugerahkan penghargaan Moslem Choice Award 2020 pada malam penghargaan Moslem Choice Award ke-3 yang digelar di Auditorium TVRI, Senayan, Jakarta, Senin (21/12/2020) malam.
Ajang Moslem Choice Award ini digelar oleh Majalah Moslem Choice dalam rangka ulang tahun ke-3, dengan menyeleksi tokoh-tokoh Islam nasional dan daerah yang berperan dan memberi pengaruh besar di berbagai kategori. Irwan pula diberi penghargaan untuk kategori Good Governance bidang ketahanan pangan dimana atas perannya baik sebagai Bupati dan Ketua Koalisi Pemerintah Daerah Penghasil Sagu Indonesia yang telah berhasil mengangkat sagu menjadi salah satu sumber pangan nasional.
Selain mendorong ekonomi ummat, Irwan juga dianggap memberikan solusi ketahanan pangan ummat menghadapi masalah semakin terbatasnya persediaan beras. “Bupati Irwan dinilai berpengaruh besar di bidang ketahanan pangan nasional dengan mengangkat sagu sebagai salah satu sumber pangan nasional padahal sagu nyaris ditinggalkan,” ujar pembaca acara.
Pemberian award ke-3 ini agak berbeda dari sebelumnya karena berbagai pembatasan akibat covid-19. Jumlah penerima yang hadir secara fisik pun dibatasi. Selain itu, dari segi teknis penyerahan award, penerima diminta mengambil sendiri award yang disediakan di meja dan langsung diminta memberikan pidato singkat.
“Hal ini untuk mengurangi semakin banyak yang memegang award ini,” tambah pembawa acara.
Bupati Irwan dalam pidato ringkasnya mengucapkan terima kasih atas penghargaan tersebut. Menurutnya, upaya berat mengangkat sagu didasari keyakinan akan kearifan masyarakat lokal dalam mengembangkan tanaman sagu dan mengolahnya menjadi sumber pangan.
“Sagu adalah pangan asli tanah air yang menyehatkan. Kebutuhan beras kita semakin meningkat sementara produksi beras makin menurun. Sagu dapat menjadi sumber pangan yang lebih baik dari beras,” tegas Irwan.
Dia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh petani dan pelaku usaha sagu. Ucapan sama juga diberikan kepada pihak-pihak yang telah memberikan atensinya untuk pengembangan sagu di Kabupaten Kepulauan Meranti. “Penghargaan ini untuk seluruh masyarakat Meranti,” singkatnya.
Sementara itu, CEO Majalah Moeslim Choice, Usman Rizal menerangkan, ada delapan kategori penghargaan yang akan diberikan malam ini, antara lain Governence Award, Ulama dan Juru Dakwah, Moeslim Entrepreneur, Inspiring Figure, Democracy Award, Man Of The Year, Life Time Achivement dan Lembaga Keuangan Syariah.
“Tahun ini adalah tahun ke tiga pemberian penghargaan yang kita berikan kepada tokoh nasional dan daerah yang mamlu memberikan inspirasi bagi negeri,” ungkapnya.
Diantara tokoh yang mendapatkan penghargaan adalah mantan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono, Kepala BNPB Letjen Dony Monardo, Menpan RB Tjahjo Kumolo, pendakwah Ustad Khalid Basalamah, Ustazah dr Aisah Dahlan, artis Baim Wong dan Deddy Corbuzier serta sejumlah tokoh lainnya. Kegiatan penghargaan ini akan ditayangkan di TVRI Nasional Rabu (23/12/2020) pukul 18.30 WIB.
Penerima penghargaan Moeslim Choice Award tahun 2020 :
Kategori
Governance Award
1. Mochamad Basoeki Hadlmuljono (Menteri PUPR)
2. Tito Karnavian (Mendagri)
3. Tjahjo Kumolo (MenPAN-RB)
4. H. Herman Deru (Gubernur Sumsel)
5. H. Burhan Abdurahman (Walikota Ternate)
6. H. Irwan Nasir (Bupati Kepulauan Meranti)
7. Hj. Ratu tatu Chasanah (Bupati Serang)
Ulama dan Juru Dakwah
1. KH. Marsudi Syuhud K
2. Ustadz Khalid Basalamah
3. Ustadzah dr. Aisah Dahlan
Moeslem Entrepreneur
1. Deddy Corbuzier
2. Baim Wong
3. Dude Harlino dan Alyssa Soebandono
Inspiring Figure
1. Nicke Widyawati (Dirut Pertamina)
2. Ratu Dewa (Sekda Palembang)
3. Thia Yufada (Ketua TP PKK Muba)
4. M. Nuh (Ketua Dewan Pers)
Democracy Award
1. Ahmad Basarah (Wakil Ketua MPR RI)
2. Arsul Sani (Wakil Ketua MPR RI)
3. Puan Maharani (Ketua DPR RI)
Man Of The Year
1. Doni Monardo
Lifetime Achievement
1. H. Susilo Bambang Yudhoyono
Lembaga Keuangan Syariah
1. Mandiri Syariah
2. BNI Syariah
3. BCA Syariah.
Laporan : M.KHOSIR Wartawan Trik News.co