BerandaNewsGubsu Ucapkan Terima Kasih Atas Bantuan APD Dari Guangdong

Gubsu Ucapkan Terima Kasih Atas Bantuan APD Dari Guangdong

Author

Date

Category

Medan,Triknews.co—Gubsu Edy Rahmayadi selaku ketua Gugus Tugas mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Propinsi Guangdong China, seperti diketahui Guangdong dan Sumut terjalin Sister Province sejak Maret 2002 dan ber interaktif di berbagai bidang khususnya pendidikan, perniagaan, pariwisata, kebudayaan dan kepedulian sosial.Kamis (11/6/2020)

Pemerintah Propinsi Guangdong China melalui Assosiasi Propinsi Bersaudara Sumatera Utara memberikan bantuan APD kepada Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumut berupa 50000 disposal masker, 10000 medical masker dan 5000 pasang sarung tangan medical.

Gugus Tugas akan segera mendistribusikan APD tsb ke rumah sakit dan masyarakat yang membutuhkan . Konjen RRT untuk Medan Mdm. Qiu Weiwei dalam sambutannya memberi appresiasi kepada Pemerintah Prop Sumut dibawah pimpinan Edy Rahmayadi atas upaya penanganan Covid-19 di Sumatera Utara. Pemerintah Tiongkok telah berhasil menekan wabah dan ini dapat menjadi contoh kepada negara lain untuk dipedomani.

Baru baru ini Tiongkok telah menerbitkan buku putih tentang Covid-19 utk dibagi pengalaman menghadapi wabah pandemi ini. Disamping itu pemerintah Tiongkok dan perusahaan yg berinvestasi di Indonesia telah banyak menyalurkan bantuan. Semoga wabah segera berlalu.

Koordinator Assosiasi Propinsi Bersaudara Sumatera Utara dr. Indra Wahidin sebagai mediator dalam pemberian bantuan ini mengatakan, ini adalah pemberian sumbangan kedua untuk Gugus Tugas dari Guangdong, sebelumnya juga sudah diserahkan kepada Gugus Tugas berupa 20000 masker dan 50 pendeteksi suhu infra red.

Dalam waktu dekat akan diterima lagi materi bantuan. Dalam kesempatan ini Indra Wahidin tidak lupa mengucapkan trimakasih kepada pihak atau Instansi yang membantu dan memberi kemudahan.Khususnya kepada pihak Kanwil Bea Cukai Sumut dan Kantor Bea Cukai Kualanamo serta BNPB dan team di Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumut.(MRK)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent comments

- Advertisement -spot_img