Padangsidempuan,Triknews.Co – Kasat Reskrim Polres Padangsidempuan, AKP.Bambang H. Tarigan, SH, MH, bersama beberapa anggotanya kunjungi dan memberikan bantuan sembako ke Rumah Jompo” Ma’arif Muslim, yang berada di jalan Mobil, Gang Raya, dan juga Panti Asuhan Al – Manar di Ujung Gurap Desa Batunadua.Kecamatan Padangsidempuan, Selasa ( 21/ 4 /2020) sekira pukul 11.00 Wib.
Bantuan paket sembako ini diberikan dalam rangka program kepedulian warga yang terkena imbas Covit 19, sekaligus kegiatan berbagi menyambut bulan Suci Rahmadhan 1441 Hijiriah oleh Sat Reskrim Polres Padangsidempuan.
“Bantuan paket sembako ini diberikan langsung oleh Kasat Reskrim Polres Padangsidempuan, AKP.Bambang H Tarigan, SH,MH yang turut didampingi beberapa anggotanya.
Lanjut dikatakan pria dengan pangkat tiga balok emas di pundaknya ini mengatakan, kepada wartawan, bahwa bantuan sembako yang diberikan itu berupa 15 karung beras yang tiap goninya berisi 5 Kilogram, 10 kotak mie istan, dan 10 papan telur, dan uang sekedarnya.
“Bantuan sembako yang diberikan Sat Reskrim Polres Padangsidempuan ini disambut hangat dengan penuh rasa kekeluargaan oleh pengurus Yayasan Panti Jompo dan juga Panti Asuhan ,” urai AKP Bambang Tarigan,SH,MH seraya mengatakan pemberian sembako tersebut juga merupakan wujud kepedulian dari Polres Padangsidempuan.
Dalam kesempatan yang berbahagia tersebut, ditempat yang terpisah saat diwawancarai wartawan ini kedua pengurus Yayasan tersebut sangat terharu, dan mengucapkan rasa terimakasihnya kepada Kasat Reskrim Polres Padangsidempuan beserta jajarannya yang telah datang dan memberikan bantuan sembako, sehat – sehat pak kasat , murah rezekinya begitu juga kepada anggotanya pak,” sebutnya.
Setelah memberikan bantuan paket sembako, acara kemudian dilanjutkan dengan doa bersama dan diakhiri dengan foto bersama. Adapun kegiatan berlangsung dalam keadaan tertib, aman dan terkendali. ” pungkas AKP Bambang H Tarigan,SH,MH.
REPORTER : H.PAKPAHAN.