BerandaUncategorizedPERMASA Berikan Penghargaan Kepada Pemain Legendaris PSBL Kota Langsa

PERMASA Berikan Penghargaan Kepada Pemain Legendaris PSBL Kota Langsa

Author

Date

Category

Langsa: Trik News.co – Perhimpunan Masyarakat Langsa (PERMASA) Aceh, menyerahkan penghargaan kepada pemain legendaris PSBL Kota Langsa, acara tersebut merupakan gagasan yang dicetus oleh ketua PERMASA Aceh Bapak H. FIRMANSYAH SH,.MH sebagai wujud kepedulian terhadap PSBL Kota Langsa dan juga para pecandu bola. Kegiatan ini berlangsung sukses mengambil tempat Alfis Coffe jalan A.Yani Gampong Paya Bujok Seuleumak Kecamatan Langsa Baro Kota Langsa, pada Sabtu malam tadi (8/7).

Dalam sambutannya anggota DPR-RI yang juga penasehat PERMASA Aceh, H.Muhammad Nasir Djamil,.M.Si,. mengatakan, “saya memberikan apresiasi kepada pemain dari tim Elang Biru yang berhasil menjadi juara, mudah-mudahan apa yang sudah didapatkan tersebut dapat terus dipertahankan ke depan, PSBL Kota Langsa juga kita harapkan akan terus mendulang berbagai kemenangan untuk dimasa yang akan datang, imbuh Nasir Djamil penasehat PERMASA.

Ditempat yang sama Ketua DPRK Langsa Maimul Mahdi,S.Sos.I dalam sambutannya mengatakan, “syukur alhamdulilah pada malam hari ini telah dapat menghadiri kegiatan penyerahan penghargaan kepada legendaris PSBL Langsa yang dilaksanakan oleh Perhimpunan Masyarakat Langsa (PERMASA) Aceh.

“Sebagai wakil rakyat, lanjut Maimul Mahdi, tentunya kita harus siap berperan ditengah masyarakat walau dalam keadaan dan kondisi apapun, karena itu pada kesempatan malam penyerahan penghargaan kepada pemain legendaris PSBL Langsa yang berlangsung penuh kebersamaan dan kekeluargaan pada malam ini saya menyampaikan.

“Saya percaya dan yakin, PSBL dibawah kepemimpinan Pak Hasan Basri akan bisa maju dan berkembang, kita ber-do’a PSBL ini akan terus menunjukkan prestasi yang tidak hanya ditingkat kota Langsa namun juga ditingkat nasional dan bahkan manca negara, urai Maimul Mahdi Ketua DPRK Langsa.

Sementara itu Pj Walikota Langsa Ir.Said Mahdum Majid yang diwakilkan oleh Asisten II Pemko Langsa Ali Musafah mengatakan, “pemerintah kota Langsa ikut serta bahagia atas apa yang dilakukan PERMASA dalam memberikan penghargaan kepada pemain Legendaris PSBL Langsa.

“Mari kita pupuk tali persaudaraan, mari sama-sama memberikan perhatian kepada PSBL Langsa, Pemerintah kota Langsa meski masih banyak yang perlu dibenahi saat ini, namun dalam hal dukungan akan terus mengalir, maka dengan itu mari kita berbuat, kita berkolaborasi demi kemajuan kota Langsa yang lebih baik, ujar Ali Musafah Asisten II Pemko Langsa.

Dalam pada itu ketua PERMASA H.Firmansyah,.SH,.MH dalam paparannya mengatakan, “kegiatan ini selain menyerahkan penghargaan kepada Legendaris pemain PSBL Langsa, juga sebagai ajang silaturahmi mempererat tali persaudaraan, melalui kegiatan ini, lanjut Ketua PERMASA lagi, kita bisa saling kenal satu sama lain.

Ia menambahkan, “kegiatan ini perdana yang dilakukan di Kota Langsa, karena itu kami mohon maaf jika masih ada kekurangan dalam pelaksanaannya dan mudah-mudahan ke depan kegiatan yang sama seperti ini bisa berlangsung lebih baik lagi dari yang sudah baik dan sukses pada malam hari ini, tandas Firmansyah Ketua PERMASA.

Sementara itu pada kesempatan yang sama Ketua Umum PSBL Kota Langsa Hasan Basri mewakili pengurus lainnya menyampaikan ucapan terimakasih kepada Ketua PERMASA atas dedikasi memberikan kepedulian menyerahkan penghargaan kepada pemain legendaris PSBL Kota Langsa.

“Menurutnya apa yang dilakukan PERMASA memberikan penghargaan, itu perlu mendapat apresiasi, diharapkan dengan kaloborasi Permasa memberikan penghargaan tersebut, PSBL kota Langsa akan terus bersemangat serta mampu memberikan yang terbaik di bidang olahraga Kota Langsa khususnya persepakbolaan.

Selain itu dirinya juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada anggota DPR RI Nasir Djamil, kepada Pj Walikota Langsa dalam hal ini diwakilkan Asisten II Pemko Langsa Ali Musafah, kepada Ketua DPRK Langsa Maimul Mahdi, Wakil Ketua DPRK Saiful, Kapolres Langsa dalam hal ini diwakilkan Kapolsek Langsa Barat IPDA Hufiza Fahmi,.SH , Dandim 0104/Atim serta undangan lain yang berhadir.

Adapun penyerahan penghargaan diberikan kepada 8 (delapan) pemain legendaris PSBL yang terhitung dari sejak tahun tujuh puluhan hingga saat sekarang ini diantaranya diberikan kepada Zainal Abidin (alm), Abdul Rauf, Sultan Safari, H.Hasan Basri,SH,.MH, Zulkifli Sani, Hasan Basri Yusuf (Cek Gam) dan kepada T.Samsul Azhar.

Kegiatan berakhir dengan sesi foto bersama dan dilanjutkan acara hiburan, sementara untuk acara syukuran dalam rangka memperingati HUT PSBL ke 57 di tahun 2023 tahun ini akan dilaksanakan pada esoknya hari Minggu tanggal 9 Juli 2023 esok harinya, demikian trik news.co. (B.01)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent comments

- Advertisement -spot_img