BerandaUncategorizedReses Pertama, Pantur Banjarnahor Tanamkan Ideologi Pancasila Bagi Siswa/i SMP N. 3...

Reses Pertama, Pantur Banjarnahor Tanamkan Ideologi Pancasila Bagi Siswa/i SMP N. 3 Parbotihan

Author

Date

Category

—————–

Humbahas, Triknews.co,- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumatera Utara Pantur Banjarnahor menggelar Reses pertama di SMP Negeri 3 Parbotihan, Kecamatan Onan Ganjang, Kabupaten Humbang Hasundutan.

Reses pertama sidang keempat tahun 2022- 2023, Pantur Banjarnahor dari Fraksi PDPI mengambil tema Penyebarluasan Ideologi Pancasila dan Penguatan Wawasan Kebangsaan sebagai pilar bernegara yaitu. Pancasila, Undang-undang 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika.

“Ide gagasan besar ini, harus menjadi panduan yang terukur agar generasi muda dan memahami betul tentang wawasan kebangsaan serta nilai nilai Pancasila sebagai pilar dalam bernegara,” kata Pantur Banjarnahor pada Senin, (06/03/2023).

Dikatakan, Sosialisasi wawasan kebangsaan harus intens dilakukan kepada seluruh masyarakat, terlebih kepada generasi muda termasuk pelajar, sehingga bisa menjadi solusi dalam persoalan bangsa.

“Jangan sampai wawasan kebangsaan terputus dari generasi penerus bangsa. Anak sekolah yang menjadi patri harus memahami betul arti wawasan kebangsaan dan nilai pancasila sesungguhnya,” tukas Pantur.

Pantur juga mengingatkan, siswa-siswi SMP Negeri 3 Parbotihan menggunakan waktu dengan baik dan positif. Cukup 30 menit sehari membuka hp tidak berlebih dengan menonton konten lain

Kegiatan sosialisasi, dihibur dengan lagu dan tarian dari siswa-siswi SMP Negeri 3 Parbotihan, ada Drama Tangisan Danau Toba, Opera Sigale-gale serta pemberian cendramata berupa ulos.

Hadir dalam kegiatan, Camat Onan Ganjang Posman Manullang, Kepala Desa Parbotihan Pagar Marbun, Kepala SMA Negeri 1 Onan Ganjang, Osten Nainggolan, Kepala SMK Negeri 1 Onan Ganjang Albert Naibaho, Kepala SD se-desa Parbotihan, Kepala Sekolah, guru dan staf pegawai SMP Negeri 3 Parbotihan, Komite SMP Negeri 3 Parbotihan. (Jrs)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent comments

- Advertisement -spot_img