BerandaUncategorizedSWI Sumut Turun Lokasi Peduli Warga, Anggota Dewan DPRD Tapsel Angkat Bicara

SWI Sumut Turun Lokasi Peduli Warga, Anggota Dewan DPRD Tapsel Angkat Bicara

Author

Date

Category

Tapsel, (TrikNews.co) – Menanggapi kondisi beberapa Desa dan Kelurahan di daerah Tapanuli Selatan yang sangat miris dengan Rancangan Pembangunan Daerah dimana belum tersentuh dengan penerangan listrik dan jalan membuat salah satu anggota Dewan daerah DPRD Kabupaten Tapanuli Selatan, Harmeni Batubara, angkat bicara.

“Penerangan listrik di zaman ini sudah merupakan kebutuhan yang sangat mendasar bagi penduduk, semua aspek termasuk berbagai perangkat dan penunjang kehidupan sudah didominasi listrik, belum lagi contoh kebutuhan rumah Ibadah bagi warga dan ini miris kita melihatnya”, ucap Harmeni Batubara kepada awak media, Selasa (17/05/2022).

Lanjut Harmeni Batubara, beberapa tahun yang lalu tepatnya sekitar bulan September sudah mengajukan kontrak kepada PCN melalui kuasa perusahaan agar bisa mendapatkan program penerangan listrik seperti Lampu, PJU Solar Cell, bahkan sudah mengeluarkan dana lumayan, sebagai lancarnya program penerangan yang diperuntukkan kepada masyarakat Tapanuli Selatan.

Seperti yang diketahui, DPW SWI Sumut bersama Tim melakukan investigasi langsung ke lokasi di daerah Dusun Tapus Batu Sonang Tapanuli Selatan untuk melihat warga yang belum memiliki lampu penerangan dan jalan yang rusak parah menuju akses tersebut dari tahun 2003 hingga 2022.

Pelaksanaan tugas luar Investigasi ke Tapanuli Selatan ini dilakukan bertujuan karena SWI Sumut terpanggil demi rasa hati kemanusiaan terhadap warga yang belum memiliki lampu penerangan dan jalan yang gelap gulita.

Faktanya pun memang benar, SWI Sumut bersama Tim melihat warga disana belum memiliki penerangan lampu listrik dan jalan yang rusak.

Hingga berita ini diterbitkan di Kantor Sekretariat DPW SWI Sumut Jalan Rawa I Gang Sedar IV Kelurahan TSM III Kecamatan Medan Denai Kota Medan, Ketua DPW SWI Sumut Rahmad Syukur.Sk dalam hal ini pun menyampaikan kepada unsur Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan, jangan janji tinggal janji kepada warga, berikan yang terbaik buat warga, harus segera ditindak lanjuti tentang pembangunan daerah di Tapanuli Selatan, Kamis (19/5/2022).

“Segera tinjau lokasi ke permukiman warga yang benar-benar menuju akses dan destinasi wisatawan daerah serta tentang jalan dan listrik yang belum ditepati janjinya kepada warga Tapsel”, ucap Ketua SWI.

Syukur juga menduga dana dalam hal ini statement daripada anggota Dewan Tapsel Harmeni Batubara yang mengatakan yang sudah dikeluarkan lumayan untuk memperlancar program penerangan lampu dan akses jalan kepada masyarakat tersebut, kenapa hingga saat ini belum terealisasi.

“Diharapkan kepada Pemkab segeralah direalisasikan pembangunan di daerah tersebut yang belum memiliki listrik penerangan lampu jalan ke dusun Tapus Sonang Tapsel”, ungkap Ketua SWI. (SWI)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent comments

- Advertisement -spot_img