Sanana Malut, TrikNews.co-Anggota Babinsa Desa Waiboga 03/Sanana, Serda Rusman Soamole terus berupaya mengahrahkan warga desa binaanya untuk melaksanakan vaksinasi covid 19, yang bertempat di Desa Waiboga Kecamatan Sulabesi Tengah, Kab. Kepulauan Sula, Maluku Utara, Jumat (17/03).
“Vaksinasi Covid 19 ini, kita terus bekerja sama untuk memastikan semua masyarakat mendapatkan vaksinasi covid 19,” ujar Babinsa Waiboga 03/Sanana, Serda Rusman S9amole.
Menurutnya, pemberian vaksinasi covid 19 kepada warga. sebelum divaksin penerima vaksin telah dilakukan screening terlebih dahulu kemudian dilakukan pencatatan dan observasi.
“Semua dilakukan denga menerapkan protokol kesehatan (prokes) sesuai anjuran pemerintah,” ungakap Babinsa Waiboga, Serda Rusman Soamole.
Dikatakan bahwa, kegiatan ini rutin dilakukan untuk memberikan rasa aman. Menurutnya, “semua berjalan dengan lancar dan tanpa kendala serta masyarakat begitu antusias untuk mengikuti vaksinasi.” Ucapnya.
Karena itu, dirinya menegaskan pengamanan dan pemantauan ini dilakukan agar kegiatan penyuntikan vaksin ini bisa berjalan dengan baik dan sesuai tahapan.
“Ketika ada persoalan langsung bisa diatasi, tetapi sampai saat ini belum ada kendala,” ucap Babinsa Waiboga 03/Sanana, Serda Rusman Soamole. (R)