Langsa l TrikNews.Co l—– Asrafi Ambia (20) atlet sepak bola Aceh Tamiang, warga Alur Tani 2, Kecamatan Tamiang Hulu, sebagaimana dilansir media info aceh timur.com, Sabtu (13/11), ditikam oleh orang tak dikenal usai pertandingan laga Pra Pora antara Tim Kota Langsa dan Tim Aceh Tamiang.
Asrafi menuturkan, usai pertandingan ia bersama atlet lainnya pulang ke mess di Gampong PB. Beuromo.
“Saat beristirahat di depan mess, tiba- tiba beberapa orang dengan berjalan kaki masuk ke lingkungan mess dan langsung menyerang dengan memukuli saya,” ujar Asrafi saat di temui di ruang IGD RSUD Langsa, Sabtu (13/11/2021).
Lebih lanjut dikatakannya, seketika itu dirinya melarikan diri dan terjatuh. Disaat terjatuh pelaku langsung menikam punggung belakang sebelah kiri. Selanjutnya pelaku bersama teman lainnya melarikan diri.
Usai menjalani perawatan, Asrafi menuju ke Mapolres Kota Langsa untuk memberikan keterangan atas musibah yang dialaminya.
Saat berada diruang IGD, Humas RSUD Langsa, Arwinsyah mengatakan, korban di tusuk di punggung belakang sebelah kiri.
“Tusukan dengan lebar 2 cm dengan kedalaman 0.5 cm. Alhamdulillah, saat ini korban dalam keadaan sehat,” ujar Arwinsyah.
Sementara, Kapolres Langsa, AKBP Agung Kanigoro Nusantoro SH, SIK, MH., melalui Kasatreskrim, IPTU Krisna Nanda Aufa, SIK, kepada awak media melalui telpon seluler membenarkan adanya insiden tersebut.
“Benar bang, anggota kami sudah ke TKP, saat ini kasus tersebut sedang ditangani,” ujarnya singkat.
Seperti di ketahui, pada Jumat (12/11/2021) pertandingan yang berlangsung di stadion Langsa di hentikan pada menit ke 75 akibat pemain dan suporter terlibat adu jotos.
Selanjutnya pada sabtu (13/11/2021) pertandingan tersebut di lanjutkan kembali pada pukul 8.00 WIB selama 15 menit yang dimenangkan oleh Tim Langsa.
Usai pertandingan tersebut Asrafi salah seorang pemain Aceh Tamiang di tusuk OTK saat berada di mess nya. (Boy)