TrikNews.Co – Binjai Selatan, Budi Syahputra selaku Ketua Komunitas Gemini GCSI bersama jajaran pengurus serta anggota bersilaturahmi mendatangi kediaman Ketua Kurnia Panther Mania Robin di Binjai Selatan hari Jum’at pukul 20.00 wib s/d Selesai. (2/3/2021)
Turut hadir pula secara spontanitas dari Komunitas Zebra Espass Club’ (Zec) dan serta Blazer Medan Community (BMC) menjalin hubungan kerjasama mengingat kembali untuk membangun tali silaturahmi sebelum memasuki bulan puasa Ramadhan yang sebentar lagi akan dilaksanakan di seluruh wilayah Indonesia.
“Nampak memang sangat harmonis dalam pertemuan silaturahmi tersebut tanpa membedakan satu sama yang lainnya, mengingat di masa pandemi covid-19 ini kita harus bisa tetap sabar , walaupun upaya vaksinasi massal yang dilakukan oleh Pemerintah saat ini belum juga usai”, ucap bung Gunawan yang merupakan salah satu Pengurus GCSI.
Harapan bersama untuk kedepannya dalam seringnya melakukan kegiatan di lapangan juga memang perlu saling tegur sapa di jalanan dan juga agar saling mengenal sembari saling mengingatkan satu sama yang lain anggota dari setiap Komunitas yang Hadir pada saat malam ini tetap menjaga protokol kesehatan khususnya bagi keluarga masing-masing dimanapun serta kapanpun itu.
Akhir pertemuan dilakukannya-lah kesepakatan secara lisan diantara sesama Komunitas yang turut hadir, yang juga mewakili seluruh Komunitas Mobil se-Indonesia serta dengan berfoto bersama di hari libur panjang yang memasuki akhir pekan ini. (Gunawan)