Medan,Triknews. co– Jalin keakraban antar anggota, Komunitas Peduli Amal Kebajikan (Kompak) Kota Medan , mengelar, Minggu keakraban sekaligus pemberian baksos kepada 10 warga susah, Minggu ( 23/ 8/ 2020) siang, bertempat di Jalan His Cokro Aminoto / Jalan Percut nomor 195 Simpang Sampali Medan.
Ketua Komunitas Peduli Amal Dan Kebajikan Kompak Medan, Budi Malem, disela – sela temu akrab sesama anggota tersebut mengatakan, bahwa kegiatan yang dilaksanakan dirumah Ibu Setiawati ini merupakan, kegiatan silaturahmi antar sesama kader Kompak Medan, kita adakan giat ini agar satu dan yang lain lebih saling kenal, membahas kedepanya kekurangan dan program sosial kedepanya. Hari ini juga kita Kompak Kota Medan menyempatkan diri berbagi kasih dengan membagikan 10 goni beras yang berisi 5 Kilogram kepada 10 warga susah yang ada disekitar lokasi pertemuan ini, ” kata Budi Malem.
” Saat disinggung harapan kedepannya terhadap Komunitas Peduli Amal Dan Kebajikan yang dipimpinnya tersebut, Budi Malem mengatakan Kompak Kota Medan akan lebih berusaha lebih gencar berbuat sosial, membantu masyarakat yang susah, termasuk membantu rumah warga yang tidak layak huni, sakit dan lainya, kita tidak pandang suku, agama, dan juga ras, karena dihadapan Tuhan Yang Maha Pencipta kita semua makluk hidup itu sama, saling tolong kepada sesama itu hal yang harus kita usahakan didalam hidup ini, ” beber Budi Malem.
Tampak dalam kegiatan itu suasana penuh keakrapan, dan diakhir i dengan makan siang dan berphoto bersama. ( H. Pakpahan).