BerandaDaerahPanglimo H.Gedang Siap berjuang untuk masyarakat dan Inginkan Pemko Dumai Agar Bijak...

Panglimo H.Gedang Siap berjuang untuk masyarakat dan Inginkan Pemko Dumai Agar Bijak mengambil Sikap

Author

Date

Category

Dumai,Triknews.co.Kebijakan Pemko Dumai untuk memberlakukan aturan tetap tinggal di rumah atau jangan keluar rumah jika tidak ada kepentingan khusus.membuat Panhlimo H.Gedang angkat bicara.

Dikatakannya, aturan Lockdown dan PSBB yang akan diberlakukan oleh Pemko Dumai akan membuat masyarakat semakin memberontak nantinya.

Karena menurut pak Haji, banyak masyarakat kecil mengeluh terhadap peraturan dan aturan yang diberlakukan oleh Pemko Dumai.Terutama pada masyarakat kelas menengah kebawah.

Sebelumnya, banyak masyarakat menyampaikan rasa kesal dan tidak terimanya atas kebijakan Pemko Dumai ini kepada salah satu tokoh masyarakat  kota Dumai yakni Haji Gedang Panglimo Rumpun Melayu Bersatu- Laskar Hulubalang Melayu Riau Kota Darussalam Dumai.

Menanggapi keluhan masyarakat yang datang padanya, Panglimo Haji Gedangpun meminta agar pemko Dumai mengkaji ulang kebijakan tersebut.

“Masyarakat bukanlah keras kepala dan tak mau ikuti peraturan,kalaupun di berlakukan lockdown atau PSBB,itu bisa diterima oleh kalangan ASN,DPR ataupun Konglomerat saja karena, mereka mempunyai tabungan dan gaji bulanan namun, seperti masyarakat menengah kebawah dan masyarakat kecil ini yang ada hanyalah nyawa itupun milik allah SWT,”tuturnya kepada awak media.

Pemerintah,lanjut Panglimo, menegakkan peraturan PSBB atau lockdown agar rakyat dirumahkan,menurut saya rakyat pasti akan mengikuti dan mentaati peraturan tersebut akan tetapi, mana hak kelangsungan hidup rakyat yang telah dijamin di dalam amanah undang undang 1945 itu,” ucap Haji Gedang,Saptu (02/04/2020) di kediamannya.

Tegakkan aturan dan peraturan itu sah sah saja,ucap pak Haji,tapi mohon perhatikan nasib rakyat kecil orang miskin bukan pembawa virus Bukanlah pula orang miskin kebal dengan Virus,tapi kami terpaksa keluar rumah untuk berjihad demi anak,istri dan keluarga kami untuk mencari sesuap nasi, ujar panglimo haji Gedang menirukan keluhan yang di sampaikan masyarakat padanya.

Panglimo Haji Gedang selama ini sudah banyak menerima aspirasi,masukan dan keluhan masyarakat bahkan ada yang sampai sampai berurai airmata terkait kebijakan ini.

“Saya berusaha untuk meredam dan berjiwa sabar sebentar untuk menunggu jawaban dari pemerintah tentang akan di bantu dan dibagikan sembako,”tandas H.Gedang.

Panglimo juga siap turun bersama masyarakat untuk berperang jika hal ini untuk kebaikan rakyat Dumai.

“Dan saya juga berjanji dan berikrar, Saya tak akan rela saudara saudaraku dan mak makku turun untuk berjuang dilapangan tanpa saya.Dan Saya berjanji dan bersumpah akan menjadi komando dalam perjuangan untuk menegakkan keadilan,tak akan saya biarkan masyarakat berjuang tanpa saya,tegas Panglimo Haji Gedang dengan wajah geram.

Walau saat ini kondisi kesehatan saya,sambung Gedang,  belum pulih saya akan tetap maju,dan tolong jemput saya dan seret saya bersama kalian untuk berjuang,serta nantinya akan kita pertanyakan dan paparkan perihal pasien 01 yang sudah menggemparkan kota Dumai,dimanakah keberadaan dan kabarnya pasien 01 berada di isolasi,karna sampai sekarang masyarakat belum dapat kejelasannya,karena pasien yang terpapar positif covid 19 itu biayanya sangat besar.Dan disini masyarakat hanya tahu dan dapat kabar apakah pasien 01 tersebut masih hidup atau sudah meninggal,pungkas  Panglimo Haji Gedang menutip pembicaraan kepada media.(Diana)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent comments

- Advertisement -spot_img