Medan,Triknews.Co – Kapolsek Kota, Kompol M.Rikki Rahmadhan,SIK memberikan sedekah dengan berbagi nasi gratis yang disediakan Warung Sedekah Polsek di Warung nasi Bunda milik Lili Hartati, di jalan Air bersih nomor 90 A, Kelurahan Sudirejo 1, Kecamatan Medan Kota, Sumatera Utara.
Warung itu dibuka pada pukul 12 WIB- 14.30 WIB. “Warung sudah dibuka untuk umum itu untuk mengambil nasi yang telah disediakan oleh personel,” jelas Kapolsek Medan Kota Kompol M.Rikki Rahmadhan,SIK melalui Kanit Binmas AKP. Ahmad Haidir, Harahap,Sos kepada wartawan, Jumat (17/1/2020).Siang.
Kanit Binmas yang tampak didampingi Babinkantibmas Kelurahan Sudirejo 1 Aiptu J.W. Saragih mengaku sangat senang melihat antusias masyarakat yang ingin mendapatkan nasi gratis dari Polsek Kota. Pasalnya sedekah itu harus tulus dan berbagi rezeki tidak menunggu kaya lebih dahulu. Hal itu yang dibangun oleh untuk selalu memberikan rezeki kepada masyarakat kurang mampu dan miskin yang ada di sekitar Kecamatan Medan Kota.” Sebut AKP.Ahmad Haidir Harahap.
“Karena itu, dengan berbagi rezeki itu akan semakin banyak amal kebaikan yang diperoleh. Kita juga bagian dari masyarakat, tidak ada jarak untuk berbagi semua sama di sisi Allah SWT,” ungkapnya.
Warung nasi itu untuk masyarakat sekitar Jalan Air Bersih Kelurahan Sudirejo 1 dan yang melintas terdiri seperti anak sekolah, Gojek online, penarik betor yang singgah ke warung Sedekah Polsek Medan Kota untuk menikmati makanan yang telah disediakan. Masyarakat yang datang sebagian langsung melaksanakan makan bersama dan ada yang membungkus untuk dibawa pulang.
Ucapan terima kasih banyak berdatangan dari Lurah Sudirejo 1 Bapak Kasrin, dan juga kalangan masyarakat kepada Kapolsek Medan Kota beserta jajarannya atas perhatiannya yang telah mengadakan kegiatan makan gratis di Warung Sedakah Bunda milik bu Lili Hartati . “Luar biasa Kapolsek Kota ini mau memberikan nasi gratis kepada masyarakat yang ada di Medan Kota ,” ujar Eddy salah satu warga yang menerima nasi gratis itu.” ( H.Pakpahan).