Barubara,triknews.co–Bupati Batu Bara, Ir. H. Zahir, M. AP., mengatakan Pelaksanaan Ajang Kompetisi Seni Siswa dan Olahraga ( AKSIOMA ) merupakan wadah bagi peserta didik yang memiliki bakat dalam bidang seni dan olahraga agar dapat mengikuti perlombaan dan pertandingan secara sportif sehingga akhirnya dapat menyalurkan minat dan bakat siswa dengan harapan dapat meraih prestasi secara optimal.
Hal tersebut dikatakan Zahir dalam sambutan tertulisnya di sampaikan Plt. Kadisdik Kabupaten Batu Bara di halaman Mts Alwasliyah Tanjung Kubah Kecamatan Airputih Kabupaten Batubara, 18/12.
Masih menurut Zahir, bahwa Ajang Kompetisi Seni dan Olahraga (AKSIOMA) tingkat Madrasah Tsanawiyah ini adalah sebagai kegiatan yang mendukung kebugaran dan kesehatan siswa madrasah yang sudah berlangsung dari tahun ketahun.
Kegiatan ini saya harap terus dilaksanakan dan pemerintah kabupaten Batubara siap mendukung karena semua pelajar di Batubara Pemerintah Daerah ikut bertanggung jawab untuk melakukannya. Apalagi kegiatan seperti ini yang sifatnya memberikan kesempatan bagi peserta didik kita untuk menunjukkan dan menyalurkan minat dan bakatnya melalui seni dan olahraga seperti ini, ujar ilyas saat menyampaikan pesan Bupati Batubara.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utata yang diwakili oleh Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Mustafin, memberikan apresiasi kepada Kabupaten Batubara yang telah melaksanakan kegiatan AKSIOMA ini walaupun kegiatan ini dilaksanakan secara swakelola oleh sekolah sekolah madrasah tsanawiyah yang ada di Batubara.
Lebih lanjut Mustafin mengatakan bahwa tidak semua kabupaten kota di Sumatera Utara melaksanakan hal serupa ini, sekali lagi saya atas nama Bapak Kakankemenag Sumatera Utara mengucapkan terimakasih atas dukungan semua pihak sehingga acara Ajang Kompetisi Siswa dan Olahraga ( AKSIOMA ) ini terlaksana sebagaimana yang kita lihat hari ini, tambah Mustafin.
Ketua panitia pelaksana kegiatan Ajang Kompetisi Seni dan Olahraga ( AKSIOMA) Tahun 2019 Kabupaten Batubara, Salimi, menyampaikan dalam laporannya bahwa kegiatan AKSIOMA ini diikuti oleh 45 Madrasyah Tsanawiyah dengan jumlah peserta lomba 1.971 orang pelajar. Dengan jenis lomba antara lain bidang seni yaitu musabaqah tilawatil qur’an, Tahfiz qur’an, kaligrafi, pidato tiga bahasa( bahasa arab, bahasa indonesia dan bahasa ingris) dan nasyid. Sedangkan bidang atletik yaitu lari 100M dan 400M, lompat jauh dan lompat tinggi serta tolak peluru. Kemudian bidang olahraga atau permainan antara lain bola voly, sepak takraw, tenis meja dan catur, ujar Salim.
Hadir pada kesempatan tersebut Buoati Batu Bara, yang di wakili Plt. Kadisdik Ilyas Sitorus, Kabid Pendidikan Madrasah Kemenag Sumatera Utara, Mustafin, Kasi Pendidikan agama Memang Kabupaten Batubara, Pengawas Sekolah Madrasah, Kepala Mts, Guru-Guru Mts, Dewan Juri dan Pendamping masing – masing lomba.(Sarial/yas)