BerandaUncategorizedDPP MASYARAKAT NASIONALIS BATAK HADIRI UJIAN KENAIKAN KYU KKNSI SUMUT

DPP MASYARAKAT NASIONALIS BATAK HADIRI UJIAN KENAIKAN KYU KKNSI SUMUT

Author

Date

Category

Medan, Triknews.co-Dihadapan ratusan Karateka, pengurus pusat Masyarakat Nasionalis Batak (MNB) menyaksikan secara langsung kegiatan ujian kenaikan kyu (naik sabuk) Kesatuan Karate-do Naga Sakti Indonesia di Convention Hall SMK Grafika Bina Media Medan, Sumatera utara.

Rabu (20/11/2022).

Acara dibuka oleh Ketua umum KKNSI SUMUT Ir. Benny Harto Sihombing, Spd yang juga kepala SD Katolik St Thomas 2 Medan.
Pelaksanaan Gashuku dan ujian kenaikan tingkat kyu diikuti beberapa cabang KKNSI di Sumut, yakni KKNSI Medan, Binjai dan Deli Serdang.

Panitia ujian tingkat Kyu Oktapianus Barus S.Si dan Kepala SMK Grafika Maidun Naibaho ST mengatakan, keseluruhan peserta ujian berjumlah 527 Karateka. Turut hadir Sekum KKNSI Sumut sensei Walter Alexander Sihombing, Spd,S.Si. ketua Dewan Guru KKNSI Sumut Shihan Hobby Dapot Tua Sihombing, Spd.

Salah satu tamu undangan dari Organisasi adalah perkumpulan Masyarakat Nasionalis Batak. Disela acara Meriandi Aritonang, SE (3 dari kiri belakang) selaku Ketua Umum MNB mengatakan bahwa kegiatan Ujian Kyu kali ini berjalan lancar dan Progresif,sehingga sangat bermanfaat bagi kepribadian Anak-anak Bangsa.
” Acara ini sangat bermanfaat bagi Anak bangsa. Selain anak-anak kita bisa bela diri, juga mendapat karakter-karakter berkepribadian yang Positif. Maka itu bagi para orang tua, Ayo daftarkan anak-anak anda untuk berlatih di Kesatuan Karate-do Naga Sakti Indonesia di Sumatera Utara ini”. (Ucapnya bersemangat).
“Namanya saja sudah Naga Sakti, berarti sudah teruji kesaktian para Pelatihnya” (tambahnya dengan tersenyum).

Diketahui Dojo-dojo KKNSI Sumut yang mengikuti ujian diantaranya Dojo SD Katolik, dojo SMK Grafika Bina Media, SD-SMP- SMA Parulian 2 Medan, SD-SMP-SMA Parulian 3 Medan, SMP Trisakti 2 Mandala Medan, SD-SMP Amanah Sunggal, SD St Petrus Medan, SD Budi luhur Mandala Medan, dan SD Kartika 1-3 Sunggal. (RS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent comments

- Advertisement -spot_img