BerandaDaerahTutup PBL Akper Kesdam IM, Wabup Dailami: Jangan lupa dengan Bener Meriah

Tutup PBL Akper Kesdam IM, Wabup Dailami: Jangan lupa dengan Bener Meriah

Author

Date

Category

Bener meriah TrikNews.co – Wakil Bupati Bener Meriah Dailami resmi menutup Kegiatan Praktek Belajar Lapangan mahasiswa dan mahasiswi Akademi Keperawatan Kesehatan Kodam Iskandar Muda di Kabupaten Bener meriah, bertempat di Aula Setdakab Bener Meriah (28/01/2022).

Sebanyak 60 orang pelajar tersebut sudah selesai melaksanakan kegiatan belajar lapangan selama 17 hari di kabupaten Bener Meriah, yang berlokasi di empat Kampung dalam wilayah Kecamatan Bukit.

“Selamat kepada adik-adik mahasiswa Akper Kesdam yang telah melaksanakan kegiatan Belajar lapangan di Kabupaten Bener Meriah, dan semoga tidak pernah lupa dengan kabupaten tercinta ini”, ucap Wakil Bupati Dailami mengawali sambutannya.

Sambung Dailami, “ terima kasih juga kami sampaikan kepada jajaran civitas akademika Akper Kesdam IM, semoga di tahun depan juga mengirimkan kembali para mahasiswanya untuk belajar lapangan di Kabupaten Bener Meriah.

Ia juga menyebutkan, bahwa Pemerintah Daerah sangat terbantu dengan kehadiran mahasiswa Kesdam IM di Kabupaten berhawa sejuk itu, karena Para mahasiswa dapat membantu mensosialisasikan pentingnya kesehatan kepada masyarakat melalui Praktek belajar lapangan tersebut.

Wabup Dailami beralasan, dengan basic kesehatan yang dimiliki mahasiswa Akper kesdam, akan banyak memberi pemahaman – pemahaman langsung dalam kehadiran mereka ditengah-tengah masyarakat. (mahendra)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent comments

- Advertisement -spot_img