Pakpak Bharat, Triknews.co
Bupati Pakpak Bharat, Franc Tumanggor menghadiri tradisi upacara serahterima jabatan Dandim 0206/Dairi di Markas Komando Resort Militer 023/Kawal Samudera, Sibolga (19/01/2022). Tradisi Upacara ini dilaksanakan guna penerimaan dan pelepasan Komandan Kodim 0206/Dairi dari Letkol ARH. Adietya Yuni Nurtono, SH yang akan mengemban tugas baru di Markas Besar Angkatan Darat, dan akan digantikan oleh Letkol ARH. Ridwan Budi Sulistyawan, SIP di Aula Gupala Makorem 023/KS.
Dalam sambutannya Komandan Korem 023/KS, Kolonel Inf Febriel Sikumbang. SH. MM mengatakan bahwa alih tugas dan jabatan dilingkungan TNI khususnya TNI AD adalah hal lumrah dan biasa dalam upaya memenuhi kebutuhan organisasi.
Bagi siapapun yang akan menempati jabatan merupakan amanah yang harus dijalankan dengan penuh
rasa tanggung jawab dalam rangka
pengembangan karir dan pengalaman dalam melaksanakan tugas sekarang dan akan datang, ungkap Kolonel Inf Febriel Sikumbang. SH. MM mengawali sambutannya.
Serah terima jabatan ini memiliki makna penting dan strategis, karena mempunyai tujuan untuk meningkatkan kualitas Satuan dari waktu ke waktu, diharapkan Satuan Kodim di jajaran Korem 023/KS akan semakin baik, dan semakin berprestasi dalam pelaksanaan tugasnya, ucap Danrem 023/KS ini kemudian.
Sementara itu Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor saat memberikan sambutannya sempat menyampaikan terimakasih kepada secara khusus kepada Letkol ARM. Adietya Y. Nurtono, SH atas segala kerja keras dan bantuannya kepada Pemerintah dan masyarakat Pakpak Bharat selama bertugas sebagai Komandan Kodim 0206/Dairi yang juga membawahi wilayah Pakpak Bharat. (Pb.01)