Sigi, Triknews.co- – Polres Sigi berupaya mencegah penyebaran Covid-19, dengan gencar melakukan patroli dan memberikan edukasi pada masyarakat tentang disiplin 5 M, Sabtu (4/9/2021)
Kegiatan ini dipimpin oleh Bripka Irzal Hanafi selaku Ketua Tim (Katim) bersama 10 personil satuan Sabhara Polres Sigi sebagai upaya preventif guna mencegah penyebaran Virus Covid-19 di wilayah Kabupaten Sigi yaitu Desa Bora, Desa Rararomba, dan Desa Sigimpu Kecamatan Sigi Kota.
Kapolres Sigi AKBP Yoga Priyahutama, S.H, S.IK, M.H, melalui Kasat Sabhara Polres Sigi AKP Sidik Mashudianto mengatakan setiap hari kegiatan ini rutin dilakukan guna untuk mencegah penyebaran Virus Covid-19, baik dalam bentuk razia maupun patroli.
“Meskipun di hari libur tak berarti kami istirahat, hal ini kami lakukan demi keselamatan masyarakat dari maraknya penularan wabah virus Covid-19. Mari selalu menerapkan 5M yakni menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak serta tidak berkerumun guna terhindar dari penyebaran virus corona atau Covid-19”, tutup Sidik. (DM)