Dumai, Triknews.co-Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah dan hidayah.
Yang mana merupakan bulan suci bagi umat muslim melaksanakan ibadah puasa.
Sekitar 100 paket kue kotak dan bubur kacang hijau yang sudah dikemas dalam Cup di bagikan setiap harinya pada jam kerja kantor kepada masyarakat yang melintas didepan kantor PT Pelindo I Cabang Dumai,jalan Sultan Syarif Qasim kelurahan Teluk Binjai Kecamatan Dumai Timur Kota Dumai pada hari Senin 03 Mei 2021.
Pembagian takjil kepada masyarakat di mulai pukul 16.00 Wib.
Pembagian takjil di bagian oleh beberapa pegawai di bantu dengan anggota lainnya serta security PT Pelindo I Cabang Dumai dengan berjalan tertib dan lancar.
Total keselurahan paket takjil yang di bagikan selama 21 hari kerja berjumlah 2100 paket.
“Pembagian takjil kepada masyarakat sudah merupakan kegiatan rutin PT Pelindo I Cabang Dumai setiap tahunnya ketika di bulan Ramadhan,dengan membagikan takjil dengan tujuan agar kita dapat berbagi asih dan rezeki bagi sesama umat yang melaksanakan ibadah puasa”, ujar manager Umum Nirwan yang di wakili oleh wakil Manager Humas Muhammad Syafei.
Pembagian takjil oleh pegawai Pelindo I Cabang Dumai dengan tetap mengikuti Protokol Kesehatan Covid -19 kota Dumai.
“Semoga Takjil yang kami bagikan untuk masyarakat dapat dinikmati oleh masyarakat yang mendapatkannya,ujar Wakil manager Humas yang biasa di sapa dengan sebutan Yopi menambahkan.
Masyarakat yang melintas yang mendapatkan pembagian takjil sangat antusias dengan kegiatan yang digelar oleh PT Pelindo I Cabang Dumai,dan mengucapkan terima kasih atas kepeduliannya terhadap masyarakat,tutur selamet (48 th) salah satu warga Kota Dumai yang ketepatan melintas dan mendapatkan pembagian takjil.(Diana)