Humbahas,Triknews.co,-Pemilihan Kepala Desa Pengganti Antar Waktu (PAW) Desa Aekgodang-Arbaan berjalan lancar dikompleks kantor Desa Aekgodang-Arbaan, Selasa,(05/11/2024)
Pilkades PAW berlangsung mulai pagi sekira Pkl. 09.00 Wib dilaksanakan Panitia Pemilihan Kepala Desa (PPKD) Aekgodang – Arbaan berjalan lancar dan terkendali
Dari dua puluh lima pemilih keterwakilan dari unsur pemilih, hanya dua puluh empat yang hadir untuk memberikan hak suara.
Hasil perolehon suara, Kariono Sibagariang mendapat 16 suara sedangkan Odemo Sibagariang hanya memperoleh 8 Suara.
Ketua PPKD Desa Aekgodang-Arbaan Ramlan Nainggolan menyampaikan bahwa dari sekian lama persipan pemilihan kepala desa Aekgodang-Arbaan telah membuahkan hasil.
“Terpilihnya kariono Sibagariang menjadi kepala Desa pengganti antar waktu merupakan pemilihan demokrasi dari unsur masyarakat,”ucap Ramlan Nainggolan
Sementara PJ Kepala Desa Mewah Banjarnahor mengatakan, Pemilihan Kepala desa PAW telah berlangsung sesuai mekanisme dan tata cara pemilihan.
“Dengan berjalanya pilkades PAW berlangsung, saya sangat gembira, dengan persiapan penyelenggaraan telah berjalan baik dan aman,” tukasnya.
Sedangkan, Kariono sibagaring merupakan kandidat kepala Desa pada Pilkades 2019 silam, namun belum beruntung saat itu, melalui Pilkades PAW ini, dapat terwujud menjadi kepala Desa tiga tahun berikutnya.
Hadir dalam Pilkades PAW, Dari PMDP2A Kabupaten Humbahas, Camat dan Kapolsek Onan Ganjang, Sekretaris Kecamatan, Dohar Marbun Spd, serta masyarakat unsur pemilih Desa Aekgodang-Arbaan. (Jrs)