BerandaNasionalKPU Kota Medan Ikuti Rapat Koordinasi Persiapan DPT dan Pelayanan Pindah Pemilih

KPU Kota Medan Ikuti Rapat Koordinasi Persiapan DPT dan Pelayanan Pindah Pemilih

Author

Date

Category

Medan, (Triknews.co) – KPU Kota Medan mengikuti Rapat Koordinasi Persiapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) dan Pelayanan Pindah Pemilih Pindahan pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024 yang dilaksanakan di Swiss-Belhotel Harbour Day, Batam, (11-15/09/2024).

Anggota KPU Betty Epsilon Idroos bersama Sekretaris Jenderal KPU Bernad Dermawan Sutrisno hadir dalam kegiatan Rakor tersebut. Betty dalam sambutannya menyampaikan KPU akan memasuki tahapan pilkada yakni penyusunan daftar pemilih tetap oleh KPU/KIP Kabupaten/Kota.

Rakor ini juga diselenggarakan dalam rangka menyelesaikan data ganda dan invalid, sebelum memasuki tahapan penetapan DPT ditingkatan masing-masing guna menghasilkan data pemilih yang akurat, kredibel, lengkap serta termutakhir.

Lanjut Betty, pemutakhiran data pemilih adalah salah satu tahapan pilkada yang krusial karena dari data ini akan keluar data partisipasi, data kebutuhan logistik dan data kebutuhan SDM untuk menjadikan Pilkada yang berkualitas.

Turut hadir Tenaga Ahli Kemendagri Suhajar Diantoro, Plh. Dirjen Polpum Kemendagri Togap Simangunsong, Ketua KPU Provinsi Kep. Riau, Anggota Divisi Data dan Informasi KPU/KIP Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Indonesia, pejabat Eselon II Setjen KPU dan operator Sidalih se-Indonesia.

Dari KPU Kota Medan dihadiri oleh Anggota KPU Kota Medan Divisi Perencanaan, Data dan Informasi, Saut Haornas Sagala dan operator Sidalih KPU Kota Medan, Tomi Saputra.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent comments

- Advertisement -spot_img