Langsa: Trik News.co – Pj Geuchik Gampong Jawa Kecamatan Langsa Kota, Pemerintah Kota (Pemko) Langsa, Ibrahim Jakfar (Baim) luncurkan program guna memudahkan masyarakat dalam mengurus berbagai keperluan administrasi yang berkenaan dengan kependudukan, Kamis (22/8).
Program yang langsung tersentuh kepada kemudahan masyarakat tersebut dibungkus dalam sebutan nama SUKA GRATIS, yaitu Sambangi Gratis, Urus Gratis, Kelola Gratis, dan Antar Gratis, program ini berjalan tanpa calo yang berdampak kepada nol biaya bagi masyarakat yang akan mengurus berbagai keperluan administrasi yang mereka perlukan.
“Setiap warga cukup menghubungi Kadus mereka masing-masing jika ingin membuat berbagai keperluan menyangkut administrasi kependudukan, terobosan ini kami buat bertujuan untuk memudahkan masyarakat dalam mengurus berbagai keperluan administrasi yang berkenaan dengan kependudukan, dan ini juga sebagai tindak lanjut harapan dan arahan Pj Walikota Langsa untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat, papar Pj Geuchik Gampong Jawa Ibrahim Jakfar.
Lebih lanjut Pj Geuchik Gampong Jawa Ibrahim Jakfar menerangkan, “adapun sasaran program SUKA Gratis ini yaitu, “Pembuatan Kartu Keluarga (KK), Pembuatan Kartu Tanda Penduduk (KTP), Pembuatan surat keterangan tidak mampu (SKTM), Pembuatan surat keterangan meninggal dunia, Pergantian KTP hilang/rusak, dan surat kependudukan lainnya, terang Pj Geuchik menambahkan.
“Jadi, dengan adanya program ini, tambah Pj Geuchik lagi, masyarakat tidak perlu repot, cukup berada dirumah, kami sambangi, kami urus, kami kelola, dan kami antar kembali kerumah warga dokumen administrasi yang telah selesai disiapkan, pungkas Pj Geuchik menutup konfirmasinya kepada Trik news.co.
Program Suka Gratis yang diluncurkan Pj Geuchik Gampong Jawa Ibrahim Jakfar,SE bersama dengan perangkat Gampong lainnya tersebut disambut antusias oleh warga, mereka merasakan kemudahan, selain itu juga hemat waktu.
“Alhamdulillah, kami dapatkan kemudahan dalam mengurus berbagai keperluan menyangkut administrasi kependudukan yang kami butuhkan melalui program SUKA GRATIS yang diluncurkan oleh Pj Geuchik bersama perangkat Gampong (desa) lainnya di Gampong Jawa ini.
“Mudah-mudahan program tersebut dapat terus berlanjut secara berkesinambungan kedepannya, dan saya harapkan juga dapat menjadi contoh bagi Gampong lain yaitu membuat dan menjalankan program seperti ini, karena sangat membantu kami masyarakat, ungkap Mairuddin warga setempat yang mendukung penuh program tersebut. (B.01)