Doloksanggul, Triknews.co,- Setelah sekian lama menunggu, para honorer akhirnya dilantik, Bupati Humbang Hasundutan (Humbahas), Dosmar Banjarnahor SE serahkan SK (Surat Keputusan) pengangkatan P3K (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja)
Dosmar Banjarnahor SE mengatakan, mendapat SK P3K sangat rumit, melalui berbagai proses untuk memantapkan syarat mencapai seorang tenaga pengajar dan tenaga kesehatan menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN)
“Harapanya, Guru memberi pembelajaran yang benar pada siswa sedangkan tenaga medis memberi pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tegas Dosmar Banjarnahor SE, Jumat (26/7/2024) di Lapangan Upacara Kantor Bupati Bukit Inspirasi Doloksanggul.
Dosmar Banjarnahor SE berpesan kepada ASN supaya menerima SK dengan penuh sukacita, bekerja baik sesuai tugas dengan penuh tanggung jawab disertai beradaptasi di penempatan masing masing
Dijelaskan, P3K mempunyai tugas dan fungsi sebagai pelaksana kebijakan publik dan pelayan publik. Maka harus memiliki komitmen, tanggungjawab, disiplin dan dedikasi atas tugas yang diberikan serta memiliki loyalitas terhadap pimpinan
Sebelumnya, dalam laporan Plt Kepala Badan Kepegawaian & Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Tua Marsatti Marbun SE, Msi merinci jumlah peserta P3K yang menerima SK sebanyak 685 orang dengan rincian tenaga guru 516 dan tenaga kesehatan 169 orang.
Plt BKPSDM Tua Marsatti Marbun SE, M.Si menjelaskan bahwa SK diserahkan setelah melalui proses dan dinyatakan lulus serta memenuhi persyaratan untuk diangkat sebagai P3K.
Turut hadir dalam pelantikan yakni Sekda Humbahas Christison Rudianto Marbun M.pd, Staf Ahli, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) rohaniawan dan para media cetak/ online, serta keluarga yang dilantik. (Jrs)