BerandaUncategorizedMasyarakat Antusias Ikuti Gerak Jalan Sehat Peluncuran Pilkada 2024 Oleh KIP Langsa

Masyarakat Antusias Ikuti Gerak Jalan Sehat Peluncuran Pilkada 2024 Oleh KIP Langsa

Author

Date

Category

Langsa: Trik News.co – Ribuan masyarakat kota Langsa dari berbagai penjuru wilayah antusias ikuti gerak jalan sehat peluncuran Pilkada 2024 yang diselenggarakan Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Langsa Minggu pagi (21/7).

Konsentrasi peserta gerak jalan santai yang berlangsung tersebut terpantau media trik news.co memadati tribun lapangan merdeka, peserta yang ikut diperkirakan sebanyak 3 ribu peserta.

Selain dari itu panita penyelenggara, dalam gelar acara tersebut juga ikut menyediakan berbagai hadiah, dan bagi peserta yang beruntung saat dilakukan pengundian maka berhak atas hadiah yang disediakan.

Disisi lain gerak jalan sehat peluncuran Pilkada serentak yang nantinya akan berlangsung pada tanggal 27 November 2024 tahun ini.

Peserta yang ikut dilepas langsung oleh Ketua KIP Kota Langsa, Ridwan ST, didampingi anggota KIP, yaitu M Alfadhal, Fauzan Rizal, Bahtiar dan Ramadhani serta Sekretaris KIP, H.M Dahlan.

Adapun rute yang ditempuh oleh peserta gerak jalan sehat KIP Langsa tersebut yakni di mulai dari Lapangan merdeka menuju Jl.A Yani, dan selanjutnya melewati jalan T.Umar, dan Jl.Tm Zein, serta kembali lagi kelapangan Merdeka melalui Jl.A.Yani melintasi depan RSU Langsa.

Sekretaris KIP Kota Langsa selaku Ketua Panitia acara, H.M Dahlan S.Sos,I mengatakan, untuk jalan sehat dalam rangka launching Pilkada hari ini, kata dia, panitia membagikan kupon sebanyak 3 ribu kupon.

Kupon dibagikan di sekretariat KIP Kota Langsa maupun di lapangan merdeka sampai pagi tadi sebelum dimulai jalan sehat”, ucapnya.

Lebih lanjut M.Dahlan menjelaskan, pada gerak jalan santai ini, Panitia menyediakan puluhan hadiah untuk peserta. Ada hadiah Utama seperti TV Android, Kulkas dan Sepeda Gunung serta puluhan hadiah lainnya dan puluhan souvenir berupa payung dan sembako.

H.M Dahlan Sekretaris KIP Kota Langsa juga menjelaskan, dengan adanya acara seperti ini, kita harapkan nantinya akan menjadi jembatan penyampaian informasi tentang Pilkada yang akan berlangsung pada Tanggal 27 November 2024 yang hanya tinggal beberapa saat kedepan, pungkasnya.

Gerak jalan sehat yang diselenggarakan KIP Kota Langsa pada kesempatan Minggu pagi tadi itu, turut dihadiri oleh seluruh forkopimda, Wakil Ketua KIP Aceh Agusni AH, dan unsur lainnya. Acara tersebut berlangsung sukses dibawah sambutan antusias ribuan masyarakat kota Langsa, demikian trik news.co. (B.01)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent comments

- Advertisement -spot_img