Bener Meriah TrikNews.co – Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Bener Meriah, Devi Indriastuti, Selasa (19/03/2024) menemui PJ Bupati Drs. Haili Yoga, M.Si untuk berkonsultasi tentang program Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) yang akan dilaksanakan di daerah itu.
Kepada BPS Bener Meriah, Devi Indriastuti menyampaikan, bahwa desa cantik adalah salah satu bentuk komitmen BPS untuk mendukung pembangunan desa yang berkelanjutan. Untuk itu, diharapkan dengan adanya program ini, desa-desa dapat lebih mencintai data dan informasi sebagai dasar pengambilan keputusan yang akurat dan efektif.
Ditambahkan, program ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas data dan informasi desa, serta memberdayakan masyarakat desa melalui pemanfaatan data.
Menanggapi pernyataan Kepala BPS, Pj Bupati Haili Yoga mengapresiasinya program Desa Cantik yang merupakan salah satu program BPS di Kabupaten Bener Meriah. “Kami apresiasi terhadap program BPS terkait Desa Cantik. Kami juga mengucapkan selamat kepada desa – desa yang telah di tetapkan sebagai Desa Cinta,” ucap Haili Yoga.
Program Desa Cantik, lanjut Haili Yoga, sangat dibutuhkan untuk menunjang implementasi otonomi desa secara lebih matang.
“Keberadaan Desa Cantik sangat strategis dalam membantu kelancaran program pemerintah,” pungkasnya.(mahendra)