Medan l TrikNews.co l— – Dalam rangka menjalin silahturahmi antar instansi dan menjaga sinergitas, Kasi Wastahti AKBP Parlindungan Pasaribu menyambangi Rutan Kelas I Medan hari ini Jumat siang (31/05). Kedatangan ini disambut baik oleh Karutan 1 Medan, Nimrot Sihotang yang mendampingi secara langsung.
Sambil berkordinasi tentang hal-hal yang perlu di sampaikan, Karutan mengajak Parlindungan dan jajaran untuk mengunjungi tempat pembuatan paving block yang menjadi inovasi Rutan Klas I Medan, melihat langsung proses pembuatan dan mencoba kualitas paving block yang di produksi.
“Saya rasa ini inovasi yang sangat bagus dan paving block yang dihasilkan juga sangat kuat. Ini adalah hal yang sangat baik karena melibatkan tenaga petugas dan warga binaan Rutan langsung, agar kedepannya ada inovasi lain yang lahir dan berguna seperti kegiatan sekarang ini” ujar Parlindungan
Kunjungan dari Kasi Wastahti BNNP Sumut ini diharapkan mampu meningkatkan sinergi dan kekompakan antar instansi kedepannya.[surya atm-rl]