BerandaUncategorizedGeuchik Gampong Simpang Wie Ajukan Hak Jawab Terkait Berita Sebelumnya, Begini Katanya!"

Geuchik Gampong Simpang Wie Ajukan Hak Jawab Terkait Berita Sebelumnya, Begini Katanya!”

Author

Date

Category

Langsa: Trik News.co – Geuchik Gampong Simpang Wie Kecamatan Langsa Timur Pemko Langsa terkait berita sebelumnya dengan Judul “Sorotan: Begini Potret Gampong Simpang Wie Meski Alokasi Dana Desa Terus Digulirkan Pemerintah”.

Menurut Geuchik Ibnu Abbas kepada wartawan, Rabu (28/2), menjelaskan, “kondisi Gampong Simpang Wie merupakan wilayah pinggiran yang nota bena masyarakatnya bekerja sebagai petani, sebagai nelayan, dan juga Tukang.

“Kondisi yang seperti ini, kata dia, tentunya pihak Gampong (desa) perlu waktu untuk menuju kearah perubahan menjadikan Gampong yang lebih baik, yang lebih maju serta masyarakatnya bisa hidup sejahtera.

“Kami pihak desa, lanjutnya menambahkan, tidak pernah berdiam diri dalam berbuat dan berupaya agar Gampong Simpang Wie menjadi sebuah Gampong yang berkembang di segala sisi, namun begitu kami juga menyadari dimana sebagai manusia biasa.

“Tentu banyak kekurangan pada diri kami, karenanya kami siap menerima masukkan dan kritikan selama hal itu positif demi kemajuan gampong dan kota Langsa pada khususnya, ujar Geuchik Ibnu Abbas.

Lebih lanjut geuchik Ibnu Abbas menerangkan, “untuk warga yang saat ini tinggal di lahan milik Aceh Kongsi, tambah Geuchik, mereka merupakan warga pendatang yang membangun rumah dilahan kosong tersebut.

“Dengan demikian mereka tidak bisa membangun rumah milik mereka lebih jauh, lebih baik seperti rumah permanen, mereka hanya diberikan hak pakai terhadap lahan itu, ujar Geuchik seraya mengatakan.

“Disisi lain, kami pihak Gampong, terkait hal tersebut juga tidak bisa berbuat banyak seperti untuk melakukan rehab rumah milik mereka, ini dikarenakan status lahannya milik orang lain yang akan diambil kembali pada sewaktu-waktu nantinya, sementara terkait bantuan tetap kami salurkan kepada mereka, pungkas geuchik.

Sebelumnya media ini telah menayangkan pemberitaan Gampong Simpang Wie merupakan salah satu Gampong yang terletak di Kecamatan Langsa Timur Pemerintah kota Langsa.

Gampong ini sebagaimana data yang ada minim dengan penduduk, menurut perkiraan hanya puluhan KK saja yang berdomisili di Gampong itu.

Sementara dari sorotan yang dilakukan trik news.co, Senin (27/2), mendapati dan melihat keadaan Gampong Simpang Wie jauh dari kemajuan yang diharapkan.

Meski Alokasi Dana Desa terus digulirkan oleh Pemerintah Pusat yang terhitung dari sejak tahun 2015 hingga saat ini dan nilainya terus bertambah, namun Potret Gampong Simpang Wie saat ini masuk dalam kategori Gampong yang tertinggal.

Kemajuan Gampong Simpang Wie tidak seperti yang diharapkan oleh Pemerintah dalam mengejar Pembangunan Daerah Desa Tertinggal (PDTT), hal tersebut jauh panggang dari api.

Artinya Gampong Simpang Wie masih dalam penilaian tidak mampu bangkit menuju perubahan kearah kemajuan dengan adanya Alokasi Dana Desa (ADD) tersebut.

Disisi lain dari amatan dan sorotan yang dilakukan trik news.co, dalam wilayah Gampong Simpang Wie tersebut terlihat ada satu bangunan mushalla semi permanen.

Kemudian dari itu, juga terlihat satu bangunan yang ditempati oleh bidan desa yang akan memberikan layanan kesehatan bagi masyarakat, serta satu bangunan kantor desa.

Adapun untuk bangunan kantor desa tersebut merupakan bantuan dari Pemko Langsa. Pada sudut lainnya, trik news.co juga menjumpai dan melihat sederetan bangunan rumah yang terbuat dari kayu.

Menurut warga di lokasi itu, lahan yang mereka tempati milik seorang saudagar yang dulunya sangat terkenal di kota Langsa yaitu lahan milik Aceh Kongsi.

“Benar, yang kami tempati ini lahan milik Aceh Kongsi, ujar salah satu warga yang tinggal menempati di rumah yang sekilas terlihat kumuh tersebut.

Mirisnya lagi, “pemandangan sederetan bangunan kumuh di lokasi lahan Aceh Kongsi sepertinya tidak terabaikan oleh pemerintah desa setempat.

Meski ADD yang diterima Gampong tersebut berlimpah, namun tingkat kesejahteraan masyarakatnya masuk dalam hitungan minim kesejahteraan, demikian sorotan. (B.01)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent comments

- Advertisement -spot_img