Langsa: Trik News.co – Caleg DPR-A Partai Aceh, nomor urut 4 Dapil 7 Kota Langsa – Aceh Tamiang Dr.H. Marzuki Hamid,.MM mendapat sambutan hangat dari ratusan massa pendukung saat berkunjung dalam rangka silaturahmi di Gampong (desa) Matang Seulimeng Kecamatan Langsa Barat – Kota Langsa, Sabtu malam tadi, (27/7).
Mereka masyarakat pendukung yang masih setia kepada dua sosok ini mengaku siap menenangkan dan menghantarkan kembali Usman Abdullah – Marzuki Hamid menjadi anggota legislatif DPR-A dan DPR-RI pada pelaksanaan Pileg mendatang tanggal 14 Februari 2024.
“Kami siap untuk mendukung kembali kedua sosok yang merupakan mantan Walikota dan Wakil Walikota Langsa dua periode tersebut untuk menjadi anggota legislatif (DPR), ucap Yusuf warga yang berhadir.
Lanjut dia lagi, “kita masyarakat harus cerdas, jangan memilih pemimpin dikarenakan uang seratus atau dua ratus ribu dan setelah itu mereka tidak lagi datang untuk berbuat demi kepentingan masyarakat yang telah memilih dirinya.
“Karena itu, tambah Yusuf lagi, pilihlah pemimpin yang sudah terbukti dalam berbuat demi kepentingan rakyatnya, pemimpin yang sesuai kata dengan ucapan, sesuai perbuatan dengan tingkah laku.
“Artinya apa yang sudah di utarakan dapat di implementasikan dengan kerja nyata, bukan hanya janji tapi bukti seperti yang telah dilakukan oleh dua sosok pembuat perubahan di kota Langsa ini yaitu Usman Abdullah dan Marzuki Hamid, mereka ini layak untuk kita pilih, tandas Yusuf warga yang berhadir.
Sementara itu dalam pidato singkatnya Dr.H.Marzuki Hamid,MM menjelaskan, “pemilihan umum adalah memilih pemimpin baik DPR, pemilihan Presiden, maupun DPD, memilih pimpinan ini harus yang baik, yang mampu membawa masyarakatnya kepada kesejahteraan, tuturnya.
Kita bukan orang bodoh, lanjut sosok pembuat perubahan di kota Langsa ini, kita orang cerdas yang bisa menilai, penilaian ada pada bapak ibu sekalian, terlepas dari itu disini sedikit ingin saya sampaikan yang bahwasanya untuk memajukan Langsa ini ada empat hal yang perlu kita dorong.
Pertama adanya aktifitas pelabuhan, karena tidak ada kota di dunia yang tidak maju dan masyarakatnya sejahtera kalau pelabuhannya hidup, selama ini kita hanya berharap kepada Pemerintah kota Langsa saja.
Seharusnya, urai Caleg DPRA itu lagi menambahkan, peran wakil rakyat untuk mendorong hidupnya pelabuhan yang ada di kota Langsa, hal ini sangat diperlukan, karena itu maka perlu adanya wakil rakyat yang berkompeten yang nantinya akan duduk di sana, untuk hal ini, pilih Bapak Usman Abdullah untuk DPR-RI, ujarnya.
Yang kedua, “disektor pariwisata, dilingkup ini perlu dipikirkan untuk terus dikembangkan, kemudian yang ketiga, di Langsa ada dua perguruan tinggi yang selalu ramai yang menjadi tempat perputaran ekonom ini juga perlu mendapat perhatian yang bukan hanya dari Pemerintah kota saja, tapi juga anggota legislatif sebagai wakil rakyat.
Ke empat, di sarana kesehatan, Rumah sakit perlu di pikirkan dan kita dorong perkembangannya agar masyarakat jadi mudah mendapatkan layanan kesehatan, kalau ini ingin berlanjut maka pilih Partai Aceh dan pilih Usman Abdullah Partai Hanura untuk DPR-RI, sebut mantan walikota itu seraya menambahkan.
“Saya berharap untuk Langsa Barat bisa mendapatkan dua kursi, karena dengan mayoritas jumlah kursi partai Aceh baik di DPRK, maupun DPRA, maka kita akan semakin mudah untuk berbuat, tutupnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut seluruh Caleg Dapil Langsa Barat seperti salah satunya PS Maisya,S.Sos yang dirinya akan bertarung memperebutkan kursi legislatif pada Pileg mendatang. (B.01)