Medan l TrikNews.co l— Kejuaraan pencak silat Sumut Terate Championship 1 yang dilaksanakan di GOR baru Binjai pada tanggal 20 s/d 24 Desember 2023 yang lalu menjadi saksi dari kehebatan empat siswa Madrasah Aliyah Persiapan Negeri -4 Medan yang berhasil meraih prestasi gemilang dalam berbagai kelas.
Wahyu Candra Maulana, mewakili MAPN-4 Medan, mencatatkan namanya sebagai juara 1 dalam kategori seni tunggal remaja putra dan memperoleh medali emas. Sementara itu, Azizi Fitria Ula menunjukkan kebolehannya dengan memenangkan juara 2 pada kelas G remaja putri. Alifa Yusri juara 2 pada kelas F remaja putra dan Rizki Aulia Harahap juara 2 pada kelas A remaja putri dan masing-masing mendapat medali perak.
Prestasi luar biasa ini menjadi kebanggaan bagi Madrasah Aliyah Persiapan Negeri 4 Medan, terutama mengingat keempat siswa tersebut berhasil unggul sedang berada pada masa libur semester ganjil dan tetap memberikan sumbangan prestasi yang membanggakan.
Kepala MAPN-4 Medan Syarifuddin, S.Pd.I, MA dalam komentarnya, menyampaikan rasa bangganya terhadap prestasi yang diraih oleh keempat siswa tersebut.
” Saya sangat bangga melihat semangat dan dedikasi yang ditunjukkan oleh siswa-siswa MAPN 4 Medan dalam mengikuti kejuaraan lencak silat Sumut Terate Championship 1. Mereka memberikan kontribusi prestasi yang luar biasa untuk MAPN’4 Medan, bahkan di saat libur semester ganjil,” ujar Kepala MAPN-4 Medan.
” Kejuaraan pencak silat Sumut Terate Championship 1 telah memberikan pengalaman berharga bagi para peserta,termasuk siswa-siswa MAPN-4 Medan, untuk mengembangkan keterampilan dan semangat olahraga. Semoga prestasi ini dapat menjadi inspirasi bagi seluruh siswa MAPN 4 Medan untuk terus mengembangkan potensi dan meraih prestasi yang lebih tinggi di masa depan.” Pungkas.[surya atm]