BerandaUncategorizedGerakan Pramuka Gugus Selaras Pinang Masak Gelar Perkemahan, Ketua KKG: Berjalan dengan...

Gerakan Pramuka Gugus Selaras Pinang Masak Gelar Perkemahan, Ketua KKG: Berjalan dengan Sukses

Author

Date

Category

Muara Tembesi — ( TrikNews.co) -Gerakan Pramuka Gugus Selaras Pinang Masak gelar Perkemahan Akhir Tahun 2023, di Lapangan Sekolah Dasar 69/I Simpang Ampelu Kecamatan Muara Tembesi, Kabupaten Batang Hari, Jumat (15/12/2023) kemarin.

Ketua KGG Selaras Pinang Masak, Adek Miraini, S.Pd., guru SDN 118 Dusun Ampelu mengatakan kegiatan perkemahan akhir tahun 2023 dengan motto “Satya Ku Darma Kan, Darma Ku Bakti Kan”, merupakan kegiatan bersama yang digelar oleh Gerakan Pramuka Gugus Selaras Pinang Masak.

“Ini kan acara kita bersama, Gugus Selaras Pinang Masak, yang diikuti SDN 151/I Ampelu Mudo Gudep 04-465 dan 04-466, SDN 69/I Simpang Ampelu Gudep 04-301 dan 04-302, dan SDN 118/I Dusun Ampelu Gudep 04-399 dan 04-400,” kata Adek Miraini S. Pd. Kepada awak media, Minggu (17/12/2023).

Kegiatan Perkemahan Pramuka Penggalang itu berlangsung selama dua hari, diisi dengan berbagai perlombaan ketangkasan, gerak berbaris, pionering, pentas seni, jelajah alam, dan lomba surat surat pendek Al Quran.

“Acara pembukaan, Jumat (15/12/2023) petang sekira 15.00 WIB, dipimpin langsung oleh Kakak Safarudin, S. Pd., dan berakhir pada Sabtu sore,” jelasnya.

Sebanyak 60 anggota Gerakan Pramuka Penggalang, 6 pembina putra putri, serta 6 pendamping dari masing masing untusan, dan sebanyak sekira 30 anggota panitia KKG, mengikuti kegiatan tersebut.

“Juara umum 1 dari SDN 69/I Simpang Ampelu Gudep 04-301 dan 04-302, juara 2 dari SDN 118/I Dusun Ampelu Gudep 04-399 dan 04-400, dan juara 3 dari
SDN 151/I Ampelu Mudo Gudep 04-465 dan 04-466,” tuturnya.

Seluruh rangkaian acara kegiatan perkemahaan diakhiri dengan acara api unggun pada malam harinya, Jumat, malam sekira pukul 21.30. Lalu, ditutup dengan upacara penutupan pada Sabtu (16/12/2023) pukul 15.00.

“Terimakasih kepada seluruh anggota kepengurusan panitia penyelenggara Gerakan Pramuka Gugus Selaras Pinang Masak, pembina, pendamping, serta anggota Gerakan Pramuka Penggalang atas penyelenggaraan Perkemahan Tahun ini, berjalan dengan sukses,” pungkasnya. (Tim).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent comments

- Advertisement -spot_img