BerandaUncategorizedPj Walikota Langsa Buka Diseminasi Audit Stunting Semester II Kota Langsa Tahun...

Pj Walikota Langsa Buka Diseminasi Audit Stunting Semester II Kota Langsa Tahun 2023, Ini Harapannya!”

Author

Date

Category

Langsa: Trik News.co – Pj Walikota Langsa Syaridin,S.Pd,.M.Pd membuka jalannya acara Diseminasi Audit Stunting Semester II Tahun 2023 yang di ikuti seluruh OPD jajaran Pemerintah Kota Langsa, kegiatan tersebut berlangsung di Aula Cakra Donya, Selasa (14l/11).

Dalam sambutanya Pj Walikota Langsa berharap angka Stunting di kota Langsa dapat terus diperkecil sekecil-kecilnya sebagai tindak lanjut menyahuti program pemerintah men nol (0) kan angka Stunting di masing-masing tempat khususnya kota Langsa, harapnya.

Lebih lanjut Syaridin menerangkan, “kalau kita lihat gambar yang ada di depan ada dua anak yang digambarkan, yang satu khawatir dengan kondisinya ini, jelas dia, itu ada maknanya, ini menggambarkan dua anak dalam usia yang sama tetapi kondisi yang satu adalah jauh lebih tinggi dan yang satu itu ukurannya lebih pendek.

“Ini yang terjadi di dalam kehidupan mereka, oleh karena itu saya juga ingin menyampaikan tanggung jawab masalah stunting di daerah ini adalah tanggung jawab utama kepala daerah, siapapun kepada daerah, karena itu kepala daerah harus turun secara langsung kolaborasi dengan seluruh OPD, paparnya.

Syaridin menambahkan, “nanti pada tanggal 30 November ini, saya akan ke Jakarta untuk mempertanggung jawabkan laporan kerja 3 bulan, salah satunya adalah masalah stunting, dan jika tidak ada perubahan maka saya gagal dalam menyahuti program pemerintah ini.

“Oleh karena itu mari kita bekerja sesuai dengan tupoksi masing-masing, nanti kita akan mengikuti evaluasi, pastikan kalau terjadi penurunan yang berarti kita sudah lakukan itu tepat sasaran. Bapak Ibu yang berbahagia pemerintah pusat sudah mengalokasikan anggaran mulai dari pusat provinsi kabupaten kota sampai ke kampung yang di dalamnya termasuk untuk penanganan Stunting.

“Karena itu saya mengingatkan untuk tidak memakai anggaran Stunting pada keperluan lain, untuk kegiatan-kegiatan yang tidak terkait langsung dengan program Stunting. Anggaran stunting itu adalah untuk menangani ibu hamil, Putri calon pengantin, jadi harus 80% masuk ke dalam mulut dan 20% untuk mendukung kegiatan.

“Oleh karena itu pada kesempatan ini saya tidak memberikan sambutan panjang lebar, intinya bapak ibu dan kita semua harus bergandeng tangan mengurus dan menangani kasus Stunting yang ada di kota Langsa agar dari tahun ke tahun, dari sebelumnya terus terjadi perubahan ke arah yang menurun, ke arah yang lebih baik dari besaran angka Stunting pada sebelumnya.

Oleh karena itu saya akan melihat jangan coba-coba memakai anggaran stunting pada kegiatan lain, kasus stunting di kota Langsa tidak terlalu buruk dibandingkan dengan kabupaten kota yang lain, tetapi kalau tetap jalan di tempat mempertahankan angka 22,1%, berarti kita semua dalam keadaan sedang berada dalam masalah, pungkasnya.

Diseminasi Audit Stunting Semester II yang terlaksana tersebut selain dihadiri para OPD jajaran Pemko Langsa turut juga hadir unsur Forkopimda serta undangan lain dari berbagai tempat dinas dan instansi, demikian trik news.co. (B.01)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent comments

- Advertisement -spot_img