BerandaUncategorizedPengukuhan Siswa-Siswi Yayasan TB Sopo Surung, Delapan Diantaranya Berasal Dari Kabupaten Humbahas

Pengukuhan Siswa-Siswi Yayasan TB Sopo Surung, Delapan Diantaranya Berasal Dari Kabupaten Humbahas

Author

Date

Category

Bupati Humbahas Dosmar Banjarnahor SE, saat memberikan wejangan kepada para siswa siswi SMA N2 Sopo Surung Balige bahwa pendikan dapat merubah kehidupan Sabtu, 8 Juli 2023 (Foto : Dok Triknews.co)
________________

Humbahas, Triknews.co,- Pengukuhan 120 siswa-siswi Asrama Yayasan TB Sopo Surung-SMAN 2 Balige delapan diantaranya meeupakan putera/i terbaik Humbang Hasundutan (Humbahas)

Ketua Dewan Pembina Yayasan TB Soposurung Robert Njo menjelaskan siswa-siswi angkatan XXXIV yang dikukuhkan sebanyak 120 orang yang datang dari berbagai daerah di Indonesia.

Bupati Humbahas saat mengikuti pengukuhan 129 siswa siswa di SMA N2 Sopo Surung Balige, (Foto : Jrs)

“Jumlah mendaftar ke Yayasan TB (Tunas Bangsa) Soposurung 3.302 orang namun yang diterima 120. Sejak berdiri Yayasan Soposurung sudah meluluskan alumni sebanyak 2.500 orang,

’28 Orang sudah menyandang gelar Doktor (S3) sekarang,’ ungkapnya usai pengukuhan di Lapangan Mini Soposurung Kabupaten Toba, Sabtu (8/7/2023)

Sementara, Bupati Humbahas Dosmar Banjarnahor menyampaikan sambutan dalam pengukuhan bahwa sekolah atau pendidikan bisa merubah kehidupan masyarakat.

“Sejak berdirinya Yayasan Soposurung yang diprakarsai Letjen TNI (Purn) DR TB Silalahi SH punya potensi yang luar biasa membangun Bona Pasogit,” ucap Bupati Humbahas dua Peride itu

Dikatakan, Para alumni TB sudah tersebar di seluruh pelosok Indonesia yang mengenyam pendidikan dari Yayasan TB Silalahi yang sekarang SMA N 2 Balige Toba

“Sungguh luar biasa, harapan dan doa kita bersama, kedepan sekolah ini harus lebih hebat lagi demi membawa perubahan, khususnya di Tapanuli,” kata Dosmar Banjarnahor

Sejak 2017 sampai sekarang, siswa-siswi sekolah di Yayasan Soposurung berasal dari Humbahahs dengan biaya beasiswa peningkatan mutu pendidikan

Terpisah, Kadis Pendidikan Drs Jonny Gultom menjelaskan dari 120 siswa-siswi yang dikukuhkan 8 orang diantaranya berasal dari Kabupaten Humbang Hasundutan.

Ia menguraikan nama siswa yang lulus masuk Tahun ini, ke lanjutan atas SMA N 2 Sopo Surung TB Balige yakni Angel Vicitry Rotua Simamora (SMPN 1 Sijamapolang), Eduardo Hasugian (SMPN 2 Doloksanggul), Elisa Rianti Siregar,

Selanjutnya, Franklin Samuel Bahktiar Parulian Sinaga, Gabriel Zoe Abram Siregar dan Maragung S Simanjuntak (keempatnya dari SMP Swasta Santa Lusia Doloksanggul, Jufenli Petra S Sianturi (SMPN 1 Lintongnihuta) dan Michael Dwi Tanto Tanjung (SMPN 1 Doloksanggul). (Jrs)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent comments

- Advertisement -spot_img