BerandaUncategorizedKanwil Kemenkumham Sumut Laksanakan Senam Pagi Bersama dan Beladiri Kempo

Kanwil Kemenkumham Sumut Laksanakan Senam Pagi Bersama dan Beladiri Kempo

Author

Date

Category

Medan, (TrikNews.co) – Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (Kemenkumham RI) masih terus menggelorakan giat membangun budaya hidup yang sehat dengan berolahraga kepada para pegawainya di seluruh Indonesia, Jumat, 06 Januari 2023.

Olahraga bisa dilakukan dengan beragam cara, mulai dari senam, beladiri dan sebagainya.

Kemenkumham RI masih konsisten rutin untuk menggelar kegiatan olahraga bersama yakni senam kesehatan jasmani melalui virtual zoom meetings pada hari Jumat setiap bulannya. Dipusatkan dari Lapangan Kemenkumham RI di Jakarta, seluruh satuan kerja Kemenkumham RI mengikuti senam bersama virtual ini di baik di ruangan tertutup atau dari halaman/lapangan kantor masing-masing.

Setelah melaksanakan apel pagi, Jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Utara turut berpartisipasi hadir dalam pelaksanaan senam bersama virtual pagi ini. Tampak Kepala Kantor Wilayah Imam Suyudi, Kepala Divisi Administrasi Rudi Hartono dan para pegawai hadir mengikuti senam.

Berbagai gerakan mulai dari pemanasan hingga pendinginan diikuti dengan penuh semangat. Kegiatan dilanjutkan dengan kegiatan beladiri Kempo.

“Kita diajarkan susunan beladiri ini, sehingga gerakan teknik selalu dimulai dengan mengelak/menangkis serangan dahulu, baru kemudian membalas”, ucap Kakanwil Imam Suyudi. (DM)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent comments

- Advertisement -spot_img