Dumai, Trikmews.co-Pengukuhan sekaligus penyerahan Mandat Dewan Perwakilan Kota Apresiasi Lingkungan & Hutan Indonesia ( ALUN ) Kota Dumai periode 2022- 2027 di resmikan pada hari Kamis 24 november di Hotel the best jalan sukajadi kelurahan Dumai kota .
Sebagai masyarakat , kita semua wajib peduli apa yang diamanahkan untuk menjaga dan merawat lingkungan, hal itu juga telah di atur dalam Undangan-undang No. 32 Tahun 2009 tentang perlindungan dan pengelolaan lingkungan. Maka dari itu kita
berharap agar tidak ada lagi pencemaran lingkungan,
Acara tersebut juga di hadiri, Kapolres kota Dumai di wakili Kasat Intel,
Dandim di wakili Danramil Kota, Wali kota Dumai yang di wakili asisten ll , Kejaksaan di wakili Kasi Intel, Ormas dan para tokoh masyarakat kota Dumai .
Acara tersebut di pimpin langsung oleh Ketua ALUN Propinsi Ir Ferdinan, dan sekaligus penyerahan mandat dan bendera Pataka kepada ketua ALUN Kota Dumai Edriwan
Ketua ALUN Provinsi Riau menegaskan,”
Hutan merupakan paru-paru dunia, yang memiliki peranan penting dalam melestarikan kehidupan makhluk hidup. Tanpa adanya hutan, maka keseimbangan kehidupan akan terganggu. sebab itu mari kita bersama sama untuk menjaga dan melestarikannya, tutur Ferdinan
Edriwan Selaku ketua ALUN kota Dumai yang baru yang terpilih dan di lantik juga menghimbau dan mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat kota Dumai, mengajak serta menghimbau
Untuk bersama menjaga lingkungan kita terutama kebersihannya agar tercipta lingkungan bersih, membudayakan menjaga tanaman sekitar kita serta peduli terhadap kelangsungan hutan agar tidak dirusak oleh tangan yang tak bertanggung jawab ujar Ketua ALUN menambahkan.
Rangkaian acara sebagai protokol dibawakan oleh Faisal arif serta doa di bawakan oleh Aan Heru, acara berjalan dengan lancar dan sukses.
Acara diselingi dengan makan, minum santai sembari di meriahkan dengan berkaraoke bersama rekan media.
(Diana)