Langsa : Trik News.co – Baitul sebagai lembaga dana umat dibawah pengawasan pemerintah dinilai dan dirasakan masyarakat sangat mengarah dalam upaya memberikan meningkatkan kesejahteraan bagi warga fakir dan miskin khususnya di Kota Langsa.
Kali ini Baitul Mal Kota Langsa sebagaimana terpantau media ini Kamis kemarin 27/10/22 , lembaga dana umat tersebut kembali merealisasikan pembangunan dua unit rumah bagi Tengku Dayah di Gampong (desa) Alue Beurawe, Kecamatan Langsa Kota-Kota Langsa, Aceh.
Dalam konfirmasinya salah satu santri yang mengaku bernama Tgk.Mustafa kepada wartawan mengatakan, “kondisi rumah bantuan yang dibangun oleh Baitul Mal dilokasi Dayah ini, sebut dia, rumah tersebut dikerjakan secara baik sehingga hasilnya pun jadi baik, kata Mustafa.
“Saya melihat, lanjutnya lagi, dengan adanya lembaga Baitul Mal banyak masyarakat yang terbantu dari hasil kumpulan Zakat, Infak, dan Sedekah para kaum Muzakki khususnya Baitul Mal Kota Langsa, mereka dalam penyaluran harta umat tersebut dilakukan sesuai ketentuan syari’ah yang juga selaras dengan aturan pemerintah yang ada.
“Karena itu mari jadikan lembaga ini sebagai satu-satunya lembaga tempat penyaluran zakat, infak, dan sedekah yang terpercaya dan lagi tepat sasaran, pungkas Tengku Mustafa. Dua unit rumah yang berhasil dirampungkan Baitul Mal di Desa Alue Beurawe merupakan milik Tengku Dayah yang berada di Dusun Teupin daerah desa setempat, demikian pantauan. (Boy)