Medan, Triknews.co- Setelah memakan waktu lebih kurang satu bulan akhirnya Turnamen bola volley yang digelar Parsadaan Pomparan Toga Sinaga dan Boru (PPTSB) Wilayah Sumut I berlangsung sukses. Turnamen yang memperebutkan piala Ketua PPTSB, Sairon Sinaga, itu diikuti diikuti beragam club volley generasi muda PPTSB. Acara penutupan turnamen tersebut dilaksanakan di lapangan Volly Kosek I Medan, Sabtu 6 Agustus 2022.
Sebelum penutupan, terlebih dahulu dilakukan sosialisasi empat pilar MPR oleh anggota DPD RI Dr Badikenita Sitepu SE MSi. Ia membagikan buku berisi sosialisasi Empat Pilar MPR RI. Menurut Dr Badikenita, generasi muda bisa berkumpul dan melakukan kegiatan karena dilindungi Pasal 28 UUD 1945 dan ber harap dengan sosialisasi empat pilar kebangsaan, generasi muda PPTSB dapat melihat apa yang menjadi pilar dalam berbangsa dan bernegara.
Badikenita juga memperkenalkan dirinya sebagai anggota DPD RI dan lulusan Lemhanas tahun 2010. Ia mengaku sudah sering masuk ke lingkungan Kosek I Medan saat Pangkosek dijabat Bonar Hutagaol yang merupakan satu angkatan dengannya.
Ketua PPTSB wilayah Sumut Sairon Sinaga bersama istri dan anggota DPD RI Badikenita br Sitepu dan pengurus lainnya
Dr Badikenita yang dilahirkan oleh br Sinaga dan memiliki suami marga Simanjuntak mengatakan, kalah menang dalam pertandingan hal yang biasa, tapi yang penting bagaimana menjalin kebersamaan. Ia berharap PPTSB maupun generasi mudanya ke depan semakin bisa berkontribusi ke masyarakat dan menjadi organisasi dengan kearifan lokal dan organisasi marga terbaik dengan manajemen terbaik.
“Dengan pertandingan dan sosialisasi pilar kebangsaan, kedepan kita bisa menjaga negara kesatuan RI dan persoalan bangsa bisa kita hadapi bersama, juga persoalan organisasi bisa didiskusikan,” ujarnya.
Ketua pelaksana kegiatan Sersan Harjoko Sinaga dalam laporannya menyampaikan terima kasih kepada Ketua PPTSB Wilayah Sumut I Sairon Sinaga dan para Ketua Cabang yang mendukung terlaksananya turnamen tersebut. “Ucapan terima kasih juga dikatakan Harjoko kepada pihak Kosek I Medan yang menyediakan tempat kegiatan,” katanya.
Dikatakan Harjoko, selama kegiatan tentu ada dinamika dan kekurangan. Oleh sebab itu, memohon maaf atas segala kekurangan dan ke depan agar PPTSB Wilayah Sumut I dapat tetap mendukung dan membantu kegiatan generasi muda PPTSB wilayah Sumut I.
Dalam laporannya, Harjoko menyatakan kegiatan turnamen diikuti 13 (tiga belas) tim dengan juara 1 diraih tim Deli Serdang, juara 2 tim Medan Kota, juara 3 Medan Timur Perjuangan dan juara 4 Medan Utara.
Dari keseluruhan, acara penutupan ini berlangsung meriah penuh rasa kekeluargaan dan ditutup dengan foto fan bernyanyi bersama.
Sumber: Forumkeadilan.com
Editing:Arendy