Langsa : Trik News.co – Masyarakat Gampong (desa) Meurandeh Teungoh Kecamatan Langsa Lama Pemerintah Kota Langsa berharap dan meminta kepada dinas terkait Pemko Langsa untuk melakukan perbaikan jalan yang merupakan akses satu-satunya penghubung antara kota Langsa dengan wilayah tempat tinggal mereka.
Menurut sejumlah mereka, Jum:at (15/7), kepada media trik news.co mengatakan, “kondisi jalan yang menjadi urat nadi keluar masuknya warga dari beberapa desa yang ada didalamnya seperti Meurandeh Kloneng, Asam Peutik, dan bahkan desa Alur Buloh kecamatan Birem Bayeun Kabupaten Aceh Timur, mereka juga ikut melewati dari jalan tersebut, terang warga.
Lebih lanjut mereka mengatakan, “selain warga dari sejumlah desa, jalan utama kawasan Meurandeh Teungoh juga menjadi jalan penting dan ramai dilintasi oleh mahasiswa dan Mahasiswi Fakultas Unsam yang hendak belajar di Kampus yang ada dilokasi desa Meurandeh Kloneng dan Meurandeh Teungoh.
“Jalan ini masuk jalan yang padat dan ramai dilalui oleh masyarakat baik kendaraan roda dua maupun roda empat, dan sekarang kondisi jalan ini rusak parah, karena itu, kami warga dari sejumlah desa yang kerap melewati dijalan ini, kami berharap pihak dinas terkait Pemko Langsa dapat melakukan perbaikan atas kerusakan jalan ini, harap Marno warga setempat kepada wartawan. (Boy)