Medan, (TrikNews.co) – Kegiatan Pengajian rutinan yang diadakan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara kali ini menghadirkan Al-ustadz Abu Azka, M.Pdi yang diikuti oleh seluruh pegawai yang beragama Islam bertempat di Aula Soepomo Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Rabu 25/05/2022.
Sekecil apapun permasalahan hidup itu jika tidak ada pertolongan dari Allah tentunya tidak akan bisa selesai dan sebesar apapun permasalahan hidup jika Allah menurunkan pertolongan-Nya, pasti akan selesai agar Allah menolong untuk menyelesaikan persoalan hidup kita. Azka menyampaikan melalui ceramah yang disampaikan kepada jamaah pengajian “Jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolong-Mu”.
“Wahai orang-orang yang beriman jadikanlah sabar dan salat sebagai penolong-Mu. Sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar (Q.S Al-Baqarah:153). Ayat di atas tentunya sudah tidak asing lagi untuk kita semua, yang jadi pertanyaan: apakah kita sudah betul-betul menjalani perintah Allah seperti ayat tersebut?. Sesuai dengan ayat tersebut ada 3 syarat dari Allah agar kita mendapatkan pertolongan yaitu Beriman, Sabar, dan Salat. (DM)