Binjai, Tki News Co – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Binjai menggelar kegiatan “One Day One Prison’s Product” untuk memamerkan produk yang dihasilkan para warga binaan pemasyarakatan sebagai wujud apresiasi terhadap kreatifitas warga binaan. Acara ini digelar untuk memeringati Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-58 Tahun 2022, Kamis (21/04/2022).
Kegiatan One day One Prison’s Product merupakan wadah bagi WBP untuk meningkatkan kemandirian dan mengasah keterampilan dalam berkarya sekaligus bentuk dukungan untuk meningkatkan produktivitas warga binaan melalui pembelian produk yang mereka hasilkan.
Dalam keterangannya. Plt Kalapas Binjai, Sahata Marlen Situngkir mengatakan “kegiatan ini digelar di Halaman Kunjungan Bertamu Lapas Binjai yang mulai buka tanggal 23 Maret sampai 22 April 2022 dikemas menarik dengan momentum Bulan Ramadhan. Berbagai hasil Karya WBP yang ditampilkan langsung kepada pengunjung seperti Sayuran Hidroponik, Sandal Jepit, Tas Anyam Pandan, Baju Sablon, Meubel, Lukisan, Miniatur, dan Handycraft (kerajinan tangan). Hasilnya, tidak hanya jajaran petugas lapas yang membeli produk, tetapi banyak juga pengunjung dari masyarakat umum yang mengapresiasi bahkan berminat membeli karya warga binaan” ungkap Beliau.
“Ini Momentum bagi kita untuk mengenalkan, memasarkan, serta menjual produk-produk warga binaan kepada masyarakat luas. Saya instruksikan setiap petugas wajib membeli produk karya warga binaan dan mempublikasikannya di media sosial pribadi mereka dengan menggunakan twibbon yang telah disediakan dan menggunakan hastag #AkuBeliProdukNapi. Hal ini merupakan salah satu strategi untuk memasarkan hasil karya warga binaan” Ujar Marlen.
Lebih Lanjut, Marlen menjelaskan “Kemampuan yang diperoleh warga binaan merupakan hasil pembinaan kemandirian melalui program pelatihan keterampilan bersertifikat lapas binjai tahun anggaran 2020 sampai 2022. Program pembinaan ini didesain untuk menyiapkan warga binaan menjadi manusia mandiri yang mampu menghasilkan produk berkualitas yang memiliki nilai ekonomi dan daya guna sehingga tidak lagi melanggar hukum setelah bebas” ungkapnya.
“Mari kita dukung Kegiatan One Day One Prison Product, Kita jadikan kegiatan ini menjadi terobosan agar produk wbp dapat dikenal dan bermanfaat bagi masyarakat luas. Kemudian nilai PNBP yang dihasilkan dari penjualan produk karya warga binaan akan disetor ke negara sebagai kado terbaik dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-58.” Tutup Marlen (Humas/RR)