Medan, TrikNews.Co,- Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerindra Humbang Hasundutan (Humbahas) tidak mengkhawatirkan gugatan Moratua Gajah atas putusan Mahkama partai Gerindra memecat Mora Tua Gajah dari keanggotaan partai.
Hanya saja Moratua hendaknya lebih dewasa dan mampu menerima putusan Mahkamah Partai Gerindra demi kebaikan pribadinya dan Partai Gerindra secara umumnya.
Hal itu disampaikan penasehat hukum partai gerindra Irwansyah Gultom, SH di ruangan lobby Pengadilan Negeri Tarutung, Senin (03/3/2022). Gugatan Moratua Gaja dinilai kurang tepat sebab tidak mengena pada substansi permasalahan.
“Dia kan menggiring masalah ini menjadi perdata biasa, sementara yang digugat adalah putusan mahkamah Partai, jadi seharusnya masalah ini masuk perdata khusus parpol, bukan menjadi perdata biasa,” tukas Irwansyah.
Ia, menjelaskan permasalahan menimpa Moratua Gajah murni merupakan permasalahan partai. Dimana Moratua dinilai telah melanggar etika dan aturan partai. sehingga melalui mekanisme Mahkama Partai memecatnya dari keanggotaan partai Gerindra.
“Sebenarnya, tak ada lagi yang perlu di mediasi, semuanya sudah jelas, Partai yang memecat dia, karena ulah yang tidak dapat di tolerir Partai,” tukas Penasehat Hukum Gerindra itu.
Sebelumnya, di ketahui Moratua Gajah merupakan salah seorang anggota DPRD Humbahas dua periode dari Partai Gerindra, daerah pemilihan tiga Pakkat, Parlilitan, Tarabintang (Papatar).
Belakangan juga diketahui Moratua Gajah kurang loyal terhadap pimpinan partai dan tidak memenuhi kewajiban sebagai anggota Partai dan paling fatal lagi beredarnya vidio mesum dirinya di salah satu kamar hotel yang viral Media Sosial. (Red/JS)