Langsa l TrikNews.Co l— Informasi diperoleh dari sumber yang layak dipercaya kepada media ini mengungkapkan terkait adanya kegiatan penanaman batang pohon Jambu madu dan Durian dari dana aspirasi salah satu anggota dewan DPR-RI yang berlokasi di Lr. Sejahtera Gampong Lhok Banie Kecamatan Langsa Barat Pemko Langsa diduga dan terkesan dilakukan asal jadi terlebih lagi lahan yang digunakan merupakan lahan sewaan milik masyarakat daerah setempat.
“Dalam konfirmasinya, Senin (9/8), masyarakat gampong setempat yang tinggal tidak jauh dari lokasi lahan dimana tempat pohon Jambu dan Durian itu ditanam saat ditanya Wartawan siapa pelaksana kegiatan tersebut menjelaskan, “kegiatan penanaman batang pohon Jambu Madu dan Durian dilahan itu, kata dia sambil menunjuk kearah lahan, menurut yang kami tahu dikerjakan oleh petugas Dinas Pertanian, katanya.
Sebut warga itu lagi, lahan yang dipakai untuk menanami bibit batang pohon Jambu Madu dan Durian tersebut, tambah warga lagi, itu milik masyarakat daerah sini disewa selama 3 (tiga) tahun dengan harga pertahunnya 1 juta rupiah.
Kemudian saat Wartawan menanyakan kembali,”bagaimana dengan pohon-pohon Jambu dan Durian jika nanti sudah besar dan waktu sewa lahanpun sudah habis, warga itu dengan polos mengatakan, “katanya nanti pohon Jambu dan Durian itu diberikan kepada sipemilik lahan, ungkapnya.
Terpisah, “Sebagaimana yang di infornasikan sumber kepada media ini yang mengatakan bahwa kegiatan penanaman pohon tersebut dilakukan oleh petugas Dinas Pertanian Kota Langsa, Salah satu tim gabungan media ini mencoba lakukan konfirmasi dengan salah seorang petugas dari Dinas Pertanian Pak Din.
Menurut Pak Din, tidak ada kegiatan apapun di Dinas Pertanian pada tahun ini, “Untuk tahun ini belum ada kegiatan apapun terkait proyek, penanaman batang Jambu dan Durian, tambah Pak Din, itu saya tidak tahu, sebutnya diujung soluler.
Sementara pihak dinas DLH Kota Langsa yang juga disebut-sebut sebagai pelaksana kegiatan terkait penanaman batang pohon Jambu dan Durian tersebut saat dihubungi tim media ini juga mengatakan hal yang sama.
Menurut Mustafa yang membidangi dalam hal urusan tersebut mengatakan, “Tidak ada kegiatan penanaman batang pohon Jambu Madu dan Pohon Durian di DLH. “Ya bang, benar kami tidak tahu kegiatan itu, sebutnya singkat menutup konfirmasinya.
Dalam pantauan dan amatan yang dilakukan wartawan media ini terlihat penanaman batang pohon Jambu dan Durian dilahan yang diduga sewaan tersebut, dilakukan asal jadi dan terkesan formalitas guna mencairkan anggaran atas terlaksananya kegiatan itu.
Disisi lain dilokasi lahan juga terlihat rerumputan tumbuh subur, sementara batang pohon Jambu dan Durian yang ditanam juga tidak terawat dengan baik, menurut perkiraan kegiatan penanaman tersebut dikerjakan beberapa bulan lalu sebelum hari raya Idul Adha. Terkait temuan ini, tim gabungan beberapa media akan terus melakukan infestigasi guna mengetahui siapa oknum dibalik kegiatan tersebut. (Boy)